Wakil Bupati Aceh Jaya Serahkan Bantuan Masa Panik Korban Banjir Bandang

Sebarkan:


Wakil Bupati Aceh Jaya Tgk Yusri Sofyan menyerahkan bantuan masa panik kepada korban banjir bandang di Gampong Lhok Geulumpang, Kecamatan Setia Bakti, Kabupaten Aceh Jaya, Selasa (3/4/2018).

Sejumlah bahan makanan pokok seperti beras, mie instan, ikan kaleng dll diserahkan kepada sedikitnya 80 kepala keluarga di Gampong tersebut.

Geutjik Gampong Lhok Geulumpang Hasono menjelaskan kronologis kejadian banjir bandang yang melanda Gampong tersebut terjadi tadi malam sekitar pukul 00:30 Wib setelah hujan deras yang mengguyur selama kurang lebih 4 jam lamannya.

"Setidaknya 80 unit rumah terendam banjir setinggi satu meter lebih. serta menyebabkan tanggul yang berada di pinggiran sungai jubet jebol," kata Hasono. 

Sementara itu, Camat Setia Bakti Ibnu Abbas, SE mengatakan banjir di Gampong Lhok Geulumpang tersebut merupakan banjir yang rutin terjadi setiap musim hujan.

Hal itu dikarenakan Box Culvert yang berada di jalan Nasional Gampong Lhok Geulumpang itu terlalu sempit sehingga aliran air yang berasal dari gunung rubek menuju sungai Jubet tertahan dan akhirnya membanjiri rumah warga dan jalan Nasional lintas Banda Aceh-Calang tersebut.
Menanggapi Hal itu, Wakil Bupati Aceh Jaya Tgk Yusri Sofyan menginstruksikan kepada Camat Setia Bakti agar dapat membuat usulan untuk pelebaran Box Culvert di Jalan Nasional itu agar siklus tahunan banjir bandang seperti itu, tidak terulang kembali pada tahun-tahun mendatang. 

Pada kesempatan itu, Abu Yuh mengharapkan semoga bantuan yang diserahkan dapat mengurangi beban penderitaan yang dialami warga Lhok Geulumpang pada masa Panik sehingga diharapkan besok kehidupan dapat berjalan Normal kembali seperti sedia kala.
Menurut informasi, tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah, mengingat banyaknya barang elektronik dan perabotan rumah tangga lainnya yang rusak akibat terendam banjir. (Dp)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini