Limbah Dibuang Sembarang

Sebarkan:


MEDAN | Limbah yang diduga berasal salah satu industri dibuang sembarang di kawasan Simpang Canang, Kelurahan Belawan Bahari, Kecamatan Medan Belawan, Senin (3/6/2024).

Informasi dari lapangan menyebutkan, aktivitas pembuangan limbah yang mengandung minyak itu sudah lama berlangsung. 

Puluhan ton limbah yang berwana hitam itu diangkut dari tempat asal dengan menggunakan truk yang umumnya berwarna oranye. 

Selanjutnya, dibongkar ke lokasi lahan penimbunan yang disebut- sebut milik PT Billy Bangunan.

"Untuk mengelabui pemerintah dan masyarakat, limbah yang telah diturunkan langsung ditimbun dengan tanah gunung dan diratakan dengan menggunakan alat berat jenis dozer," kata sumber minta namanya tidak disebutkan.

Masih menurut sumber, diduga lahan yang sedang ditimbun tersebut masih ada masalah terkait luas lahan dan izin pembuatan pagar.

Namun hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan dari instansi terkait hal tersebut.

Masyarakat berharap pemerintah segera bertindak agar lingkungan di sekitar lokasi tidak rusak atau tercemar terutama air bawah tanah. (RE Maha/REM).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini