Awalnya Mr X. Polres Simalungun Evakuasi Jasad Warga Tengkoh dari Saluran Irigasi. Ternyata Korban Kecelakaan

Sebarkan:


𝐒𝐈𝐌𝐀𝐋𝐔𝐍𝐆𝐔𝐍|| Warga heboh atas temuan sesosok mayat pria tanpa identitas (Mr X), disaluran irigasi di Desa Pematang Panombeian, Kecamatan Panombeian Panei, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Minggu (21/4/2024) sekira pukul 07:00 WIB

Kapolres Simalungun, AKBP Choky Sentosa Meliala S.I.k. SH. MH melalui Kapolsek Panei Tongah AKP Halashon Sihotang SH menjelaskan kronologi temuan

Awalnya. Adalah saksi, Marudut Pasaribu, 50, warga setempat, hendak pergi meragat/menderes pohon aren, melintasi TKP dan tidak menyangka melihat ada sesosok mayat pria tersangkut di batu dalam posisi telungkup disaluran irigasi

Temuan ini dikabarkan saksi kepada warga sekitar dan ke perangkat desa yang kemudian diteruskan ke pihak Polsek Panei Tongah - Polres Simalungun

Menerima laporan temuan mayat, Kapolsek Panei Tongah didampingi Kanit Reskrim, Iptu Lolorio Panjaitan SH dan personil, langsung bergerak cepat menuju lokasi kejadian melakukan olah TKP dan mengevakuasi jasad 

"Tidak ditemukan tanda pengenal atau identitas pada jasad. Barang bukti ditemukan di TKP, uang senilai Rp 1.736.000.- dari saku korban serta satu unit sepeda motor Suzuki Smash warna hitam Nopol BK 2066 TAW," 

"Usai olah TKP, jasad korban dievakuasi ke Puskesmas Panei Tongah," Papar AKP Halashon Sihotang, Minggu siang

Tidak lama, kabar temuan jasad tersebar di wilayah Kecamatan Panei Tongah yang membuat Kepala Desa Simbolon Tengkoh, Kecamatan Panombean Panei hadir penasaran ingin melihat korban di Puskesmas

Kepala Desa Simbolon Tengkoh mengenali jasad, ternyata korban adalah warganya, Lawaden Purba, 64, penduduk Dusun Blok V, Desa Simbolon Tengkoh, Kecamatan Panombean Panei, Kabupaten Simalungun

𝐊𝐎𝐑𝐁𝐀𝐍 𝐋𝐀𝐊𝐀𝐋𝐀𝐍𝐓𝐀𝐒

AKP Halashon Sihotang mengatakan, pada penyelidikan awal, identitas korban terungkap dan didapat keterangan, sebelum ditemukan meninggal, Sabtu, 20 April 2024, sekira pukul 13:30 WIB korban Lawaden Purba mengalami kecelakaan

Di TKP temuan jasad, saat itu jalan digenangi air luapan irigasi akibat hujan deras, Lawaden melintas mengendarai sepeda motor Suzuki Smash warna hitam nopol BK 2066 TAW. 

Diduga kehilangan kendali korban menabrak seorang pejalan kaki, Rosmaida br Sihotang

Akibat ditabrak, Rosmaida br Sihotang sempat pingsan, namun saat siuman korban Rosmaida tidak mengetahui siapa yang menabraknya, namun disitu ia melihat ada tergeletak satu unit sepeda motor (Suzuki Smash) 

Rosmaida memberitahu kejadian kepada warga lain lalu bersama sama mencari pengemudia sepeda motor diduga pelaku yang menabraknya

"Warga setempat bersama Rosmaida mencari Lawaden tetapi baru menemukannya keesokan harinya, Minggu 21 April 2024, sudah tidak bernyawa di saluran irigasi," Ungkap Halashon.

Atas kejadian ini Polsek Panei Tongah telah berkoordinasi ke Sat Reskrim dan Sat Lantas Polres Simalungun untuk investigasi lebih lanjut. 

Jenazah Lawaden Purba kini telah dibawa ke RSU Djasamen Saragih untuk proses lebih lanjut.

Kapolsek Panei Tongah, AKP Halashon Sihotang menghimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam berkendara, terutama saat kondisi cuaca buruk. Polisi juga terus menjalankan penyelidikan untuk memastikan tidak ada unsur lain dalam kejadian ini.(𝐽𝑜𝑒/𝑩𝒂𝒚-𝒎𝒐𝒍)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini