Bulan Puasa Buka Lapak Sabu dan Ganja di Ladang Sawit Milik Idris, Pria ini Diringkus Polsek Serbelawan

Sebarkan:


𝐒𝐄𝐑𝐁𝐄𝐋𝐀𝐖𝐀𝐍|| Polsek Serbelawan - Polres Simalungun, ringkus seorang pria diduga sindikat pengedar/penjual narkotika dari ladang sawit milik Idris, di Dusun VI Sumber Sari, Desa Bandar Selamat, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Kamis, (28/3/2024) sekirapukul 10:00 WIB

Pelaku, Ramadhan Pohan alias Aan, 27, pekerjaan tidak tetap, warga Dusun VI Sumber Sari, Desa Bandar Selamat, Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun

Pengungkapan ini berawal dari informasi masyarakat sekitar TKP, yang resah melihat ulah tersangka diduga mengedar narkotika di wilayah itu

"Awalnya kita menerima informasi dari masyarakat, disebut di TKP sering dijadikan tempat transaksi dan penyalahgunaan narkotika," Ungkap Kapolsek Serbelawan, AKP Syamsul Bahri Dalimunthe SH. MH didampingi Kanit Reskrim Ipda Dommes Marbun SH dan personil, Kamis petang

Menyahuti informasi, Kapolsek Serbelawan memimpin langsung personil Tim Opsnal Unit Reskrim melakukan lidik intai menyasar lokasi dan mengatur siasat penyergapan

Tanpa perlawanan berarti, pria yang mengaku  Ramadhan Pohan alias Aan ini berhasil diamankan

Penggeledahan badan serta lokasi sekitar lapak, petugas menemukan barang bukti berupa: Delapan (8) plastik klip bening diduga berisi narkotika jenis sabu sabu, lima (5) plastik klip besar kosong

Kemudian satu (1) bungkusan kertas putih berisi diduga narkotika jenis ganja kering, satu (1) gulung paper atau kertas pembalut ganja serta uang tunai sebesar Rp 147.000.- (Seratus Empat Puluh Tujuh Ribu Rupiah) diduga hasil penjualan narkotika

"Turut kita amankan satu unit Handphone merk VIVO warna hitam dan satu unit sepeda motor merk Honda CBR warna putih tanpa plat nomor polisi," Papar AKP Syamsul Bahri

Diinterogasi awal di TKP, Ramadhan alias Aan mengakui kepemilikan barang bukti narkotika yang diperoleh dari seorang pria bergelar "Golap", warga yang sama dengan pelaku

Pengembangan. Mendegar pengakuan Aan, Tim Opsnal didampingi Perangkat Desa (Gamot) setempat melakukan pengejaran dan penggeledahan di rumah orangtua Golap 

"Target ini (Golap, red) belum berhhasil kita temukan. Kita akan terus kejar," Sebut Kapolsek

AKP Syamsul Bahri Dalimunthe mengatakan, pelaku Ramadhan Pohan alias Aan berikut semua barang bukti kita bawa ke Polsek Serbelawan untuk melengkapi penyidikan guna pelimpahan ke Sat Res Narkoba Polres Simalungun dalam penyidikan lanjut serta proses hukum berlaku

Dikesempatan ini AKP Syamsul Bahri Dalimunthe mengucapkan terimakasih kepada warga yang telah memberi informasi

"Kami berharap dan menghimbau warga tetap proaktif mendukung komitmen Kepolisian khususnya Polsek Serbelawan dan Polres Simalungun untuk memberantas narkotika demi keselamatan anak anak sebagai generasi penerus dari bahaya narkotika. Sekali lagi terimakasih kepada warga yang telah mendukung Kepolisian," Ujar AKP Syamsul Bahri Dalimunthe (𝐵𝑎𝑦/𝑩𝒂𝒚-𝒎𝒐𝒍)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini