PAC IPK Binjai Timur Resmi Dilantik, Supris : Kader Harus Mampu Kembangkan Organisasi

Sebarkan:

 


BINJAI | Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPC) Ikatan Pemuda Karya (IPK) Kota Binjai, Supris, resmi melantik Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Binjai Timur periode 2022-2026.


Pelantikan berlangsung di kawasan Terminal Bus, Jalan Ikan Paus, Kelurahan Tunggurono, Kecamatan Binjai Timur, Minggu (27/3/22).


Turut hadir DPD Sekretaris IPK Provsu diwakili Sekretaris Satgas Inti Mahasakti Rudi Pangabean, Kapolsek Binjai Timur Arifin Pardede, Camat Binjai Timur Ariyandi Ayun dan yang lainnya.


Kapolsek Binjai Timur AKP Arifin Pardede, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh anggota di Kecamatan Binjai Timur.


Dia menekankan, agar seluruh anggota ormas Ikatan Pemuda Karya (IPK) mengedepankan situasi Kamtibmas di kota setempat. Khususnya di Kecamatan Binjai Timur.


Saya lihat, kata Kapolsek," pelantikan hari ini mengusung tema "Merubah generasi muda ke arah yang lebih baik guna menjaga Kambtibmas di tengah-tengah masyarakat,". Maka dari itu wajib kepada seluruh kader IPK untuk tetap menjaga kekondusifan. Itu paling penting," tandasnya.


Selian itu, kedepannya, Kapolsek Binjai Timur mengajak IPK bersinergi untuk melaksanakan vaksinasi di sekitaran Binjai Timur agar target herd imunity dapat tercapai.


"kedepannya akan ada banyak kegiatan yang bakal dilakukan, maka kita harus banyak berkolaborasi dalam beragam kegiatan serta menjaga keamanan dan ketentraman di tengah-tengah masyarakat. Apalagi, dalam waktu dekat akan datang bulan suci Ramadhan 1443 H," pintanya.


Senada, Ketua DPC IPK Kota Binjai, Supris, meminta para kader mampu berdiri tegak dan dapat mengembangkan organisasi hingga ke Ranting. Meskipun, dia menilai untuk melakukan hal itu bukanlah hal yang mudah, namun dengan sinergitas dan kolaborasi tentu semua bisa terwujud.


"jalin sinergitas dengan semua elemen, termasuk dengan Pemerintah setempat, hal itu untuk tetap menjaga komitmen dalam menciptakan situasi kondusif di kota Binjai," harapnya.


Terpilih, Jerman Sagala pimpin Ketua PAC IPK Binjai Timur, Sekretaris Sihar Parulian Nainggolan SH, dan Bendahara T. Akhyar.

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini