Kontroversi Petisi Penolakan IKN, Ini Tanggapan DPP Pujakusuma

Sebarkan:

Dokumentasi saat pelantikan Pengurus DPP Pujakusuma di Hotel Wings Kualanamu Deliserdang.

DELISERDANG |
Munculnya petisi penolakan Pembangunan Ibukota Nusantara (IKN) di Kabupaten Pasir Penajam, Kalimantan Utara oleh sejumlah tokoh yang menjadi isu hangat di masyarakat. 

Tanggapan bermunculan, diantaranya dari Ketua Dewan Pimpinan Pusat Pujakusuma, Eko Sopianto SE, Senin 07/02/2021. Menurut Eko, Pujakusuma tentunya mengambil sisi positif dan mendukung penuh Pemerintah Presiden Joko Widodo dalam membangun Ibukota Negara di Kalimantan Utara. Hal ini tentunya sudah melalui mekanisme yang matang, manfaatnya untuk kemajuan Indonesia.

"Ini kan sudah melalui kajian dan  mekanisme yang matang di pikirkan Pemerintah, hal ini juga melalui tahapan yang tidak melanggar aturan. Kalau secara umum dapat kita rasakan dan kita lihat bahwa dari kondisi Jakarta saat ini memang sudah tidak layak sebagai Ibukota, dengan kondisi geografis, alam dan pertumbuhan penduduk dan faktor lainnya," ucap Eko.

Eko juga menambahkan, kepada pihak pihak yang tidak sepakat dan memunculkan petisi penolakan, Pujakusuma menganggap ini hanya dilakukan oknum oknum yang mencari perhatian masyarakat dengan cara yang tak logis.

" Intinya Pujakusuma mendukung program Pemerintah dan kalau ada  pihak  yang menolak itu kemungkinan sakit jiwa, suruh periksa diri mereka ke psikiater. Inikan untuk ke majuan Negara ke arah yang lebih baik, jangan ada niat menggiring opini masyarakat dalam hal kepentingan Politik yang tak etis dan mengganggu stabilitas Negara," tegas Eko.(wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini