Perjuangkan Guru Honorer, DPRD Binjai Gelar Rapat

Sebarkan:


Binjai | DPRD Kota Binjai menggelar rapat di Aula Utama Gedung Dewan dengan beberapa tenaga guru honorer dan Dinas Pendidikan Kota Binjai, Selasa (11/8/20).

Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Binjai, Noor Sri Alam Syahputra, serta Wakil Azra'i, membahas tentang nasib para tenaga guru honorer yang di Kota Binjai dan sudah berusia di atas 35 tahun.

Pantauan awak media, selain Ketua DPRD Kota Binjai dan Wakil serta anggota Komisi yang membidangi pendidikan, dalam rapat tersebut juga tampak sejumlah perwakilan guru honorer bersama Kepala Dinas Pendidikan Kota Binjai, Sri Ulina Ginting.

Para guru honorer tersebut meminta agar mereka yang sudah berusia diatas 35 tahun, dapat segera diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Binjai.
"Kita akan mendorong sesuai kehendak Bapak Ibu guru honorer dan kami mendukung mereka," ucap Ketua DPRD Kota Binjai yang akrab disapa H Kires.

Untuk itu, lanjutnya, kami akan membuat surat yang ditujukan kepada Bapak Presiden, agar para guru honorer dapat diangkat menjadi ASN tanpa tes bagi yang berusia diatas 35 tahun.

"Jadi kedatangan mereka kesini meminta dukungan untuk menerbitkan Keppres terkait pengangkatan mereka dari Honorer menjadi ASN," ucapnya.

Disoal kapan surat itu akan dikirimkan ke Presiden RI, H Kires mengatakan akan dilaksanakan secepatnya.

"Hari ini kita konsep dan setelah selesai akan kita kirimkan ke Bapak Presiden," tegas H Kires, seraya menambahkan jika intinya DPRD Kota Binjai siap mendukung guru honorer.

Hal senada juga disampaikan Kadis Pendidikan Kota Binjai, Sri Ulina Ginting. Ia mendukung rencana tersebut.
"Kita dukung mereka, terbukti ada surat dukungan dengan mengeluarkan surat honorer. Kami juga berharap mereka diangkat jadi ASN," ungkap Lina, sapaan akrab Sri Ulina Ginting. (Hen).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini