𝐏𝐄𝐌𝐀𝐓𝐀𝐍𝐆𝐒𝐈𝐀𝐍𝐓𝐀𝐑|| Mewawakili Kapolres Pematangsiantar, KBO Sat Reskrim, Iptu Apri Damanik SH, jadi narasumber pada sosialisasi di masa Orientasi Pengenalan Mahasiswa Baru (OPMB), di Aula Kampus Sekolah Tinggi Theologia (STT) HKBP Nommensen, Pematangsiantar, Jumat (9/8/2024) sekira pukul 09:00 WIB
Kehadiran Iptu Apri Damanik di Lembaga Pendidikan Tinggi Keagamaan yang telah banyak menetaskan Pendeta ini, memaparkan tentang bahaya judi bagi Pemuda serta Mahasiswa
Dalam paparannya, Apri Damanik menghimbau Mahasiswa STT HKBP Pematangsiantar agar menghindari dan jangan tergoda modus modus muluk mafia perjudian termasuk judi online maupun judi konvensional
"Ini berbahaya, dapat menggangu moral dan mental pecandu judi dengan iming iming semu dari para bandar judi,"
"Jauhi perjudian. Fokus pada pendidikan. Jangan kecewakan orang tua atau keluarga yang bersusah payah mengupayakan biaya demi sebuah harapan, masa depanmu," Tandas Apri Damanik
Tampak hadir Pdt. DR Pahala J Simanjuntak S.Th dan para Dosen STT HKBP serta diikuti 500 mahasiswa, terdiri dari Mahasiswa/i Baru TA. 2024/2025 serta mahasiwa angkatan sebelumnya (𝐵𝑎𝑦/𝑩𝒂𝒚-𝒎𝒐𝒍)