Hadir dalam kegiatan pelepasan di halaman Kantor Dispora Paluta, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Paluta M Kaddafi Nasution, Ketua Askab PSSI Paluta Abu Daud Siregar, Tim official FOSSBI U-16 Kabupaten Paluta dan tamu undangan lainnya.
Herman Sakti Siregar dalam arahannya saat pelepasan menyampaikan, titip salam dan pesan dari Bupati Andar, agar tim dan official semangat dan menjunjung nilai nilai sportifitas saat bertanding."Setelah sampai disana, jaga kesehatan termasuk menjaga fisik agar stamina tetap dengan kondisi fit dan bugar. Serta kepada seluruh tim saya minta agar disiplin dan mematuhi arahan pelatih dan official,"kata Herman.
Herman juga meminta, agar pemain bersungguh-sungguh, tetap percaya diri dan fokus bertanding serta bertekad untuk bisa mengharumkan nama daerah Paluta dipentas Kejurda FOSSBI Provinsi Sumut.
"Kalian harus bisa mengikuti jejak orang Paluta dari Kecamatan Halongonan yang sekarang ini sedang mengikuti TC di Jerman dan ada juga putra daerah kita saat ini sedang mengikuti seleksi masuk Timnas di Jakarta,"papar Herman.
Sementara itu, Ketua Askab PSSI Paluta Abu Daud Siregar sebelum berangkat mendampingi tim mengatakan, Tim FOSSBI Paluta U-16 yang diberangkatkan berjumlah 20 orang terdiri dari pemain dan Official.
"Semuanya yang berangkat berjumlah 20 pemain dan Official yakni, hasil seleksi dari 12 Kecamatan di Paluta sejak dua bulan yang lalu. Ada juga beberapa pemain kita ini berasal dari SSB,"terang Abu Daud.
Untuk diketahui, Kompetisi Kejurda FOSSBI Sumut tahun 2023 akan digelar mulai tanggal 7 sampai dengan 10 Oktober 2023 di Kabupaten Labuhanbatu Selatan atau selaku tuan rumah.
Adapun lokasi petandingan Kompetisi Kejurda FOSSBI Sumut tahun 2023 yang dipersiapkan Pemkab Labuhanbatu Selatan yakni, di Lapangan Sepakbola PT Tolam Tiga Indonesia (TII), Desa Parlabian, Kecamatan Kampungrakyat dan Lapangan Sepakbola PTP3 Kebun Sisumut, Kecamatan Kota Pinang.(GNP/Ginda)