258 Karateka Bersaing di Kejuaraan Open TAKO Binjai

Sebarkan:
Teks Foto : Atlet Tako dari 19 Kontingen berbaris di acara pembukaan Kejuaraan Open Tako Binjai

BINJAI |  Sebanyak 258 karateka bersaing di Kejuaraan Open Tako Binjai yang diselaraskan Pengurus Cabang (Pengcab) Karate-DoTako Binjai di GOR Idaman Jalan Danau Poso Km.18 Binjai Timur, Minggu (22/1/2023).

Open Tako Binjai yang diikuti 19 Kontingen se-Sumatera Utara secara resmi dibuka Wakil Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Tako Indonesia Sugiat Santoso.

Ketua Pengcab Tako Binjai Imelvie Lubis mengatakan Kejuaraan Open Tako diselenggarakan untuk menjaring atlet Tako yang berkualitas di tingkat perguruan.

"Kejuaraan Open Tako ini diikuti 258 karateka dari 19 Kontingen se-Sumatera Utara, yakni Binjai, Medan, Nias, Tapteng, Madina, Sidempuan, Tebingtinggi, Asahan, Dairi, Pakpak Barat dan lainnya," ucapnya.

Lebih lanjut, Imelvie menjelaskan Kejuaraan Open Tako Binjai yang dilaksanakan mulai tanggal 21 sampai dengan 22 Januari 2023 mempertandingkan 62 kelas, dari pra usia dini, usia dini, pra pemula, kadet, junior, under 21 dan senior.

"Dengan diselenggarakannya kejuaraan ini. Semoga kedepan pengembangan Tako di Binjai lebih maju lagi, sehingga bisa mengantarkan karetaka Tako kejenjang nasional dan meraih prestasi," harapnya.

Imelvie mengatakan kepada para peserta selamat bertanding dan saatnya mengukir prestasi di ajang kejuaraan Open Tako Binjai. ”semoga semakin jaya, salam olaraga, junjung sportifitas," pungkasnya.

Sementara itu Kadispora Binjai Iwan Setiawan yang hadir dalam acara pembukaan mengucapkan selamat bertanding para peserta Kejuaraan Open Tako Binjai.

"Jadikan kejuaraan ini untuk meningkatkan pengalaman bagi para atlit. Junjung tinggi sportifitas dalam bertanding. Semoga dikejuaraan Open Tako ini terjaring bibit-bibit atlet karate yang dapat mengharumkan nama Sumut di tingkat Nasional," ucapnya.(Ml/Ism)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini