DELISERDANG | Dalam mensosialisasikan tentang wawasan kebangsaan ( Wasbang) Personel TNI Babinsa Kodim 0204 DS melalui Koramil jajaran terus melakukan serbuan teritorial dengan sasaran masyarakat umum dan Pelajar.Babinsa TNI Koramil Sibolangit Giat Sosialisasi Wasbang di SMP Deli Murni Bandar Baru Sibolangit, Deliserdang, 14/11/2022
Seperti yang dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 03 Sibolangit Serka Erpian Barus sengaja mengunjungi pelajar sekolah Swasta SMP Deli Murni Bandar Baru, Desa Suka Makmur, Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deliserdang, Senin 14/11/2022.
" Kami melaksanakan kegiatan Senin Wasbang, memberikan arahan kepada Siswa-Siswi SMP swasta Deli Murni Bandar Baru tentang wawasan kebangsaan dan Disiplin untuk modal kesuksesan di massa depan, kegiatan dilaksanakan di Retreat center Desa Suka Makmur Sibolangit," ungkapnya.
Siswa diharapkan dapat memahami dan menjadikan pedoman hidup akan wawasan kebangsaan. Merupakan bukti kecintaan kita terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia yang terdiri dari keragaman suku, agama, budaya dan adat istiadat. Indonesia juga membudayakan kerukunan umat beragama dan saling tolong menolong.( Wan)