Personil Polresta Deliserdang di Tes Urine, Ini Temuannya

Sebarkan:

Wakapolresta Deliserdang AKBP Agus Sugiyarso SIK saat mengawasi proses tes urine personel 
DELISERDANG | Sie Propam Polresta Deliserdang melaksanakan Gaktibplin berupa pemeriksaan Kelengkapan Surat Kendaraan dan Tes Urine kepada Personel Polresta Deliserdang tepat di pintu gerbang masuk Markas Polresta Deliserdang di Lubukpakam, Deliserdang, Selasa 18/10/2022.

Pelaksaanaan diawali pengecekan kelengkapan surat kendaraan berupa STNK yang dipimpin langsung Kasi Propam AKP Natanail Sitepu SH MH bersama  personil Sie Propam Polresta Deliserdang lainnya.

Seluruh personil yang hendak masuk ke dalam mako menggunakan kendaran baik mobil maupun sepeda motor diperiksa.

Selanjutnya Sidak berupa tes urine  dadakan juga dilaksanakan usai pelaksanaan apel pagi. yang dipimpin dan diawasi oleh Wakapolresta Deliserdang, AKBP Agus Sugiyarso S.I.K didampingi Kasi Propam AKP Natanail Sitepu, SH, MH bersama Personil Propam Polresta Deliserdang di Lapangan Apel.

" Pemeriksaan kelengkapan surat kendaraan dan tes urine anggota pada hari ini, kita laksanakan tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu, agar para anggota jangan sampai melakukan pelanggaran khususnya penyalahgunaan Narkoba," ujar Wakapolresta. 

Dalam pemeriksaan tersebut, tidak ditemukan pelanggaran oleh anggota dan hasil test urine seluruhnya  negatif. Namun demikian, Wakapolresta menekankan agar anggota selalu disiplin dalam pelaksanaan tugas. 

" Karena jika ditemukan pelanggaran maka akan diberi tindakan sesuai dengan aturan yang ada, tetap disiplin dalam tugas dan tanggung jawab dan jaga nama baik institusi dimasyarakat," tegasnya.(Wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini