Petugas Satpol. PP Yang Ditugaskan di Puskesmas Kualuhhilir, Jarang Hadir

Sebarkan:


LABURA
| Tiga orang anggota petugas Satpol PP yang ditugaskan di Puskesmas Kecamatan Kualuhhilir jarang hadir sejak dipindahkan pada Juni 2021.

Hal itu diungkapkan Kepala Puskesmas Kecamatan Kualuhhilir, Kabupaten Labura Rosmaida Nauli, Nababan SST kepada Metro Oneline.Co di kediamannya, Jl. Sei Juragan Desa, Kuala Bangka, Kamis (15/7/2021). 

"Yang pertama datang melapor kepada saya adalah yang Ahmad Ridwan Harahap saat ada acara vacksin di Puskemas Kuakuhhilir," kata Rosmaida.

Lanjut Rosmaida, pada hari Senin (12/7/2021) kemaren tepatnya ada acara khitanan massal Labura di Puskesmas Kualuhhilir, hadir tiga orang, dan diantaranya bernama Khairudin Siahaan. "Satu lagi lupa saya namanya sepertinya suku Jawa," ucap Rosmaida.

Sementara itu, Kasi Pol.PP Maruli Tanjung, SH pertengahan bulan Juni 2021 lalu, saat bincang bincang di kantornya mengatakan, Khairudin Siahaan sudah pindah tugas ke Puskesmas Kecamatan Kualuhhilir.

"Ada tiga orang yang dipindah tugaskan ke Kecamatan Kualuhilir," kata Maruli. (Mjs/REM)








 

 

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini