Dukung PPKM Darurat, TNI-POLRI Biru Biru Bagi Masker Kepada Masyarakat, Serta Menekankan Ikuti Aturan Pemerintah

Sebarkan:


BIRU BIRU |
Guna mendukung PPKM Mikro dan PPKM Darurat, Polsek Biru Biru dan Koramil 04/SBB yang dibantu oleh Pemerintah Desa Sidomulyo melaksanakan giat bagi bagi masker kepada masyarakat, Rabu (14/7/2021) sekira pukul 11.00 wib  tepatnya di Jalan Besar Biru Biru desa Sidomulyo Kec. Biru Biru Kab. Deli Serdang.      

Selain bagi bagi masker, sekalian memberi himbauan  kepada warga agar mematuhi peraturan pemerintah.

Giat bagi masker dan memberikan himbauan itu sehubungan dengan perpanjangan PPKM Mikro dan PPKM Darurat sampai dengan tanggal 20 Juli 2021.

Dalam giat itu, Polri dan TNI menekankan beberapa himbauan  kepada warga agar  terutama tidak bepergian ke wilayah kota medan, tidak mendatangi tempat hiburan serta senantiasa menjaga kerukunan antar umat beragama, jangan terpancing isu dan berita berita hoax yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.

Selain itu, TNI-POLRI juga tidak lupa mengingatkan kepada warga agar senantiasa mematuhi prokes guna pencegahan penyebaran virus corona dan Prosedur Standard menuju Adaptasi kebiasaan baru yaitu 5 M : 

Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci tangan dengan Sabun, Menghindari Kerumunan dan Membatasi Mobilitas.

Petugas pelaksana giat Aiptu M. Ikwan Siregar selaku Babinkamtibmas Desa Peria-ria menjelaskan kalau giat dilakukan agar penerapan Protokol Kesehatan dalam mencegah penularan Covid-19 dapat berjalan dengan baik. Selanjutnya menghimbau warga utk mendukung terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif.

Atas giat yang dilakukan oleh Polsek Biru Biru dan Koramil 04/SBB juga Pemdes Sidomulyo mendapat Apresiasi dari berbagai tokoh masyarakat, dan berharap dengan himbauan tersebut warga menjadi sadar, paham pencegahan virus Covid-19 serta tidak terpancing isu propokatif yang dapat memecah belah kerukunan antar warga dan persatuan bangsa. (Jassa)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini