FKPM Desa Sekip Problem Solving Permasalahan Warga

Sebarkan:


DELISERDANG |
Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat Desa Sekip di bawah binaan Babinkamtibmas Polsek Lubuk Pakam Aiptu H.Sitorus, Babinsa Koramil Lubuk Pakam Sertu Darmanto Sitompul dan Kepala Desa Sekip Sumardi memediasi permasalah warganya di Kantor Desa Sekip Kecamatan Lubuk Pakam, Deliserdang, Kamis (10/06/2021).

Dalam mediasi yang dilakukan menghadirkan dua warga yang berselisih paham. Masing-masing, Aman (43) warga Jalan Pembangunan satu dengan Umardin Nasution (26) Warga Jalan Sunda Desa Bakaran Batu Kecamatan Lubuk Pakam Deliserdang.

Dalam mediasi yang dilakukan di Kantor Desa Sekip kedua pihak yang berselisih paham saling menyampaikan duduk perkara yang menyebabkan terjadinya tindak penganiayaan. Aman menyampaikan, dirinya khilaf dan secara spontan melakukan pemukulan sebanyak satu kali ke wajah Umardin sesaat setelah terjadi perdebatan mulut .

Namun Aman menyebutkan kalau ia meminta maaf kepada Umardin atas kekhilafannya itu. Selanjutnya setelah mendengar langsung permintaan maaf oleh Aman, Umardin Nasution memaafkan hal itu dan tidak berniat lagi melaporkan Aman ke Polresta Deliserdang .

Mediasi yang dilakukan oleh FKPM bersama Kepala Desa Sekip , Pengurus BPD , Babinsa dan Babinkamtibmas Polsek Lubuk Pakam berjalan lancar dengan memberikan bimbingan kepada kedua belah pihak warga yang berperkara .

Dalam arahannya, Babinkamtibmas Desa Sekip Aiptu H.Sitorus meminta kedua belah pihak untuk berdamai secara kekeluargaan dan tidak menyimpan dendam di belakang hari usai dilakukan mediasi perdamaian di Kantor Desa Sekip yang sudah sama sama disepakati dalam bentuk pernyataan tertulis .

" Kami minta masalah ini sudah selesai sampai disini saja ,kepada pelaku pemukulan juga sudah meminta maaf dan korban juga sudah memaafkannya ,kasus ini sudah tidak perlu diperpanjang lagi keranah hukum karena sudah diselesaikan secara kekeluargaan ," pungkasnya.

Sementara itu Kepala Desa Sekip Kecamatan Lubuk Pakam Sumardi berterimakasih kepada warganya yang dapat menyelesaikan permasalahan-permasalahan dengan cara kekeluargaan yang dimediasi FKPM dan pihak Desa .

" Hal ini menjadi momentum kita bersama menjaga suasana yang nyaman dan Kondusif di lingkungan Desa Sekip ," pungkasnya.( Wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini