Ketua TP-PKK Tanjung Balai Akan Fasilitasi Kebutuhan Rusunawa

Sebarkan:


TANJUNGBALAI |
Ketua TP-PKK Tanjungbalai Ny. Hj. Sri Silvisa Novita M Syahrial kunjungi Rusunawa yang berlokasi di Kelurahan Sei Raja Kecamatan Sei Tualang Raso Kota Tanjungbalai, Selasa (16/3/2021).

Dalam kunjungan Ketua TP-PKK Tanjungbalai itu untuk memastikan fasilitas apa saja yang diperlukan untuk menjaga kebersihan lingkungan rusunawa. Dan juga sekaligus melakukan monitoring lokasi percontohan lingkungan bersih dan sehat binaan PKK kota Tanjungbalai.

"Alhamdulillah hari ini saya berkunjung ke rusunawa ini bersama dengann Dirut Bank Sumut dan Kepala dinas terkait untuk meninjau rencana lokasi area fasilitas permainan anak-anak. Ke depannya saya harapkan adanya kegiatan rutin seperti ini," ujar Ketua TP-PKK Tanjungbalai Ny. Hj. Sri Silvisa Novita M Syahrial.

Dia berharap untuk ke depannya di lokasi rusunawa Kelurahan Sei Raja adanya pelayanan perpustakaan secara rutin. Agar anak-anak rusun bisa membaca untuk menambah wawasannya. Dan peran forum anak kota Tanjungbalai untuk turut serta menyuluh teman sebaya dan mengajak anak-anak rusun untuk bermain tradisional dan permainan edukasi lainnya.

Adanya pelayanan kesehatan gratis untuk memastikan kesehatan warga. Pelayanan posyandu dan BKB (Bina Keluarga Balita) sesuai prokes yang dilaksanakan secara integratif dan pelayanan KB rutin khusus dilokasi rusun atau sekitarnya dan  mudah diakses warga rusun .Sehingga keluarga bisa terencana dengan baik. (Surya/js)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini