Malam Ini, Pelaku Ranmor di Paluta Kembali Kepergok Warga Saat Beraksi di Acara Pesta

Sebarkan:


PALUTA
|Minggu (22/02/2021) malam sekitar pukul 22.00, Seorang pria diamankan warga saat hendak melakukan aksi pencurian sepeda motor ditengah berlangsungnya acara pesta di Desa Batang Baruhar Julu, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta).

"Iya benar, tadi pelakunya diamankan warga sini sama kunci letter T saat mau beraksi di acara pesta itu, pelakunya udah dibawa personel Polsek Padang bolak barusan,"kata Amril Dani Hasibuan salah satu warga Desa Batang Baruhar Julu yang mengetahui peristiwa itu.

Senada, Kepala Desa Batang Baruhar Julu Julkarnaen Hasibuan dikonfirmasi, juga membenarkan kejadian tersebut.

"Belum sempat ada sepeda motor yang di otak atiknya. Pas lagi mau beraksilah dia di parkiran acara pesta kita, tapi keburu kepergok sama warga. Informasinya, sepeda motor matic merek honda beat yang dibawanya juga hasil curian, pemiliknya orang Balam (Riau.Red) juga lagi melakukan pengejaran dan sepeda motor itu tadi sudah di bawa sama Polisi," jelas Kades Batang Baruhar Julu.

Akhir bulan Januari lalu, seorang laki laki diperkirakan masih berumur 30-an tahun juga kepergok warga saat beraksi mengotak atik kunci kontak sepeda motor matic 110 cc dimana saat berlangsungnya acara pesta di Desa Huta Lombang, Kecamatan Padang Bolak, Kabupaten Padang Lawas Utara(Paluta), Rabu (27/1/2021) dan pelakunya juga telah diproses oleh pihak Polsek Padang Bolak. 

Hingga berita ini ditayangan, belum ada keterangan resmi dari Kapolsek Padang Bolak Resort Tapsel AKP Zulfikar terkait peristiwa Ranmor di Desa Batang Baruhar Julu malam ini. (GNP/Ginda)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini