HPN ke-75, Kapolres Toba Temu Ramah dengan Insan Pers

Sebarkan:


TOBA |
Dalam rangka merayakan Hari Pers Nasional yang ke-75, Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya, Sik, lakukan temu ramah bersama para insan Pers di Aula Harungguan Mardemak Polres Toba, Narumonda, Kabupaten Toba, Kamis (19/2/2021).

Dalam sambutannya, Kapolres Toba mengucapkan selamat Hari Pers Nasional (HPN) 2021. Ia berharap Insan Pers selalu menjadi garda terdepan dalam merawat Demokrasi.

"Selamat Hari Pers Nasional ke-75 Tahun 2021, semoga Pers senantiasa menjadi garda terdepan dalam mencerahkan masyarakat sebagai pilar ke 4 demokrasi. Kami (Polri-red) juga berharap Pers membantu dalam menerangi berita bohong atau Hoax serta ujaran kebencian. Sebab hal tersebut, dapat mengancam kehidupan berbangsa dan bernegara," sebut Akala Fikta Jaya berpangkat melati dua di pundaknya.

Lanjutnya, Hari Pers Nasional diperingati setiap 9 Februari. Pada tahun 2021 ini, peringatan HPN yang dilaksanakan di Aula Harungguan Mardemak Polres Toba dengan membatasi perwakilan saja dari Insan Pers dan mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) untuk mencegah penyebaran Virus Corona 2019 (Covid-19).

"Acara ini kita laksanakan untuk menjalin silaturahmi kepada Insan Pers sebagai Mitra Polres Toba. Kita bersama-sama bekerja untuk merawat Demokrasi dan memberikan penerangan kebenaran kepada masyarakat sehingga tidak ada berita Hoax dimasyarakat," ucapnya.

Dalam pertemuan dimasa Pandemi Covid-19 dapat menjadi acuan bersama untuk meningkatkan kinerja kita masing-masing, Pers sebagai mitra Polri, bangkit dari Pandemi, Pers Sebagai Akselerator Perubahan.

Pada acara tersebut, Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya,Sik, memberikan Piagam penghargaan kepada tiga Jurnalis yang berpredikat sebagai Pers pembuat berita terbanyak positif yakni kepada Roy Manurung, James Tambunan dan Acon Sirait. (OS)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini