Dukung Pendirian UNTARA, Tuani Lumbantobing : Pendidikan Awal Dari Perkembangan Zaman

Sebarkan:

TAPUT | Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sumatera Utara (DPRDSU) Tuani Lumbantobing sangat mengapresiasi niat Bupati Taput Nikson Nababan memperjuangkan keberadaan Universitas Negeri.

Bahkan Tuani Lumbantobing menyatakan dengan alasan pendidikan merupakan salah satu faktor mendukung kemajuan zaman.

" Baguslah kalau ada Universitas Negeri di Tapanuli Raya, Saya akan mendorong agar perjuangan Pak Bupati segera terwujud," katanya disela-sela agenda resesnya di Dusun Sitakka Desa Aek Siansimun Tarutung Taput, Kamis (25/2/2021).

Dukungan maupun dorongan yang hendak diupayakan mantan Bupati Tapanuli Tengah tersebut bukan tanpa alasan.

Pasalnya, perkembangan zaman dan kemajuan teknologi berawal dari pendidikan.

" Kita lihat histori, ada Albert Einstein dan penemu lainnya. Dengan temuan mereka mempercepat kemajuan teknologi," ujar politisi Partai PDI Perjuangan tersebut.

" Tanpa ilmu pendidikan dunia tidak mampu berbuat apa-apa," imbuhnya.

Namun untuk menuju kesana banyak tahapan yang harus dipersiapkan," Ada back groundnya, skenario, target, output yang semuanya dibingkai dalam satu framing yakni kesejahteraan masyarakat Tapanuli Raya," tambahnya.

Dikatakannya dari berbagai upaya tersebut bisa saja Taput menjadi cikal bakal perjuangan Universitas Tapanuli Raya.

" Bisa saja Sibolga-Tapteng mau bergabung karena disana belum ada universitas negeri. Namun apapun itu, tetap kemajuan suatu daerah dimulai dari pendidikan bahkan bisa memicu peningkatan berbagai sektor seperti industri, pertanian maupun pariwisata," pungkasnya. (Alfredo/Edo)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini