Pemkab Taput Terima LHP Semester II oleh BPK Perwakilan Sumut

Sebarkan:

TAPUT | Bupati Tapanuli Utara  Nikson Nababan diwakili Wakil Bupati Sarlandy Hutabarat menerima Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Kinerja atas Efektivitas Penanganan Pandemi COVID-19 Bidang Kesehatan TA. 2020 yang diserahkan oleh Kepala BPK Perwakilan Provinsi Sumatera Utara Eydu Oktain Panjaitan, bertempat di Kantor BPK Perw Provsu Jalan Imam Bonjol Nomor 22, Medan.


Pada penyampaian LHP yang dilaksanakan sehari lalu, Rabu, (23/12/2020), Wakil Bupati Taput didampingi Ketua DPRD Taput Poltak Pakpahan dan didampingi Inspektur Manoras Taraja yang juga dihadiri perwakilan beberapa Pemerintah Daerah.


Dalam LHP disebutkan beberapa pokok-pokok hasil pemeriksaan termasuk beberapa catatan yang bertujuan untuk peningkatan kinerja atas efektivitas dalam penanganan Pandemi COVID-19 Bidang Kesehatan di Tapanuli Utara.


"Penyampaian LHP ini sehubungan dengan telah selesainya pelaksanaan Pemeriksaan Semester II Tahun 2020 dan Pemantauan Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Pemeriksaan (TLRHP) BPK Per 11 Desember 2020 serta sebagai bentuk tindak lanjut atas

Kesepakatan Bersama antara BPK dan DPRD Kabupaten Tapanuli Utara," kata Eydu Panjaitan. (Alfredo/Edo)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini