Macet di Ruas Jalinsum Via Labuhanbatu-Medan, Antrean Kenderaan Diperkirakan Sepanjang 6 KM

Sebarkan:


LABUHANBATU UTARA
| Pagi ini, Senin (2/11/2020) pukul 04.00 Wib di ruas jalan lintas Sumatera (Jalinsum) Via Labuhanbatu - Kota Medan masih macet panjang.

Lokasi macet di ruas Jalinsum via Labuhanbatu-Medan tersebut berada di wilayah Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) yakni, mulai dari Desa Siamporik, Kecamatan Kualuh Selatan hingga ke Desa Terang Bulan, Kecamatan Aek Natas.

Dari penulusuran, antrian kenderaan macet di ruas jalinsum ini diperkiraan hingga sepanjang 6 KM.

Adapun penyebab macet di lokasi tersebut, karena adanya pengerjaan jalan dengan cor beton pada  separuh lajur jalan sekitar sepanjang 100 meter. Sehingga, hanya satu lajur pada jalan yang bisa dilintasi kenderaan.

Namun, para personil Polisi Lalulintas Polres Labuhanbatu dibantu anggota TNI dilokasi, tampak sudah memberlakukan sistim buka tutup.

Setelah memberlakukan sistem buka tutup, kenderaan dari dua arah yang terjebak macet sejak jam 10.00 malam, pagi ini perlahan tampak sudah mulai bergerak. Namun, antrian panjang kenderaan masih tetap terlihat di lokasi ini.

Diperkirakan, diruas jalan ini sewaktu waktu akan tetap berpotensi terjadinya macet, sebelum ruas jalan tersebut bisa dilintasi kenderaan dengan dua lajur. (Tim/Husein/ Ginda)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini