Kapolres Tanjungbalai dan Jajaran Jenguk Wartawan yang Sakit

Sebarkan:
JENGUK: Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira SH, SIK, MH dan rombongan menjenguk wartawan yang terbaring karena sakit di Rumah Sakit Dr Tengku Mansyur Kota Tanjung Balai. 

TANJUNG BALAI | Dengan penuh keakraban, Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira SH, SIK, MH menjenguk wartawan yang terbaring karena sakit di Rumah Sakit Dr Tengku Mansyur Kota Tanjung Balai, Sumatera Utara pada Minggu (12/7/2020).

Kapolres didampingi Waka Polres Kompol H Jumanto SH SIK, Kasat Lantas AKP HW Siahaan SH, Kasat Reskrim AKP Rafi Pinakri SH SIK, dan Kasat Res Narkoba AKP Zulfikar SH bersama beberapa insan pers dari berbagai media di Kota Tanjung Balai. 

Rombongan datang menjenguk Hanafizhan Jambak, Wartawan Medan Pos yang merupakan wartawan unit Polres Tanjungbalai tengah terbaring sakit akibat diduga terserang stroke.

"Kita mengunjungi rekan sahabat kami yang sedang sakit, guna memberikan dukungan, semangat dan doa agar lekas sembuh dan bisa melakukan aktifitas kembali sebagaimana mestinya," ujar Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira.

Tambah Kapolres, giat ini merupakan wujud nyata kepedulian dan sinergitas antara Polres Tanjung Balai dengan awak media yang ada di Kota Tanjung Balai. 

"Mudah-mudahan, teman dan mitra Polres ini cepat sembuh. Amin," harap Kapolres Tanjung Balai.

Sementara Nurhayati (51) istri dari Hafiz didampingi anaknya mengucapkan terima kasih atas kedatangan Kapolres Tanjung Balai didampingi Waka Polres Kompol H Jumanto, beserta rombongan dan rekan jurnalis atas kunjungan untuk menjenguh suaminya yang sedang sakit.

"Saya dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada Pak Kapolres beserta jajaran, juga rekan media yang datang memberikan semangat dan doa kesembuhan kepada suami saya", ucapnya terharu. 

Khusus buat Kapolres Tanjung Balai, Nurhayati berharap agar mudah-mudahan cepat mendapat pangkat Bintang, sedangkan jajaran, juga Rekan insan pers selalu diberikan kesehatan murah rezeki dan selalu dalam lindungan Tuhan. (surya)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini