Polsek Kualuh Hulu Gelar Sweeping Malam

Sebarkan:


AEKKANOPAN : Polsek Kualuh Hulu bekerja sama dengan Pemkab Labura, Koramil 01/AK melakukan sweeping malam ke tempat umum seperti Cafe dan warung yang buka malam hari di sekitar Aekkanopan, Senin (20/4/20) malam.

Kapolsek Kualuh Hulu AKP Sahrial Sirait,SH.MH melalui WharsApp nya mengatakan kegiatsn sweeping malam di laksanakan menyampaikan peraturan pemerintah dan maklumat Kapolri  tentang tidak mengadakan kegiatan keramaian yang menyebabkan berkerumunan massa.

"Memberikan himbauan kepada masyarakat, tentang cegah guna memutus kan mata rantai pandemi Covid-19 serta memberi tindakan tegas kepada masyarakat untuk tidak berkumpul  di tempat tempat umum di atas jam 21.00 Wib" jelas Kapolsek.

Kemudian tambah nya memberi  tindakan keras bagi pengunjung Cafe dan tempat umum lainnya agar selalu menggunakan masker bila keluar rumah serta rajin mencuci tangan juga meminta warga jaga kebersihan dan keselamatan kita, keluarga dan sahabat selama masa darurat pandemi Covid-19 ini," ujarnya.

Tim yang bertugas malam itu IPDA. Elisman Sitanggang (Kasium Polsek Kualuh Hulu) IPDA.Tuna Gultom (Polsek Kualuh Hulu) Septua Ginta Lumbangaol, SKM (Kabid. Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD) Serka P. Parhusip  (Koramil 06/Marbau) Tim Anggota Satlantas Polsek Kualuh Hulu, Tim satgas BPBD dan Tim satpol PP Labura. (syahruddin Hsb).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini