Mengusung Tetap Semangat dan Ojokendor, Nampat Ginting Pimpin PAC IPK Medan Periode 2020-2025

Sebarkan:
Ketua DPD IPK Kota Medan Franky Simatupang ST menyerahkan SK Kepengurusan PAC IPK Medan Petisah kepada Ketua Nampat Ginting didampingi Sekretaris Roy Alexander Sitanggang,  SH dan Bendahara Muliadi, SE, Senin (6/4)
MEDAN | Nampat Ginting menerima SK Definitif PAC IPK Medan Petisah periode 2020 s/d 2025 yang diserahkan langsung Ketua DPD IPK Kota Medan Franky Simatupang di Kantor DPD IPK kota Medan Jalan Pabrik Tenun, Senin (6/4).

Dengan mengusung motto tetap semangat dan ojokendor, Nampat Ginting sebagai Ketua didampingi Sekretaris Roy Alexander Sitanggang, SH dan Bendahara Muliadi, SE mengatakan siap mengibarkan bendera Ikatan Pemuda Karya di setiap ranting yang ada di wilayah Kecamatan Medan Petisah. "Saya bersama pengurus lainnnya siap mengibarkan bendera IPK ke ranting-ranting di Kecamatan Medan Petisah," kata Nampat Ginting.

Lebihlanjut Nampat Ginting mengajak kepada ketua-ketua ranting dan seluruh kader IPK se Kecamatan Medan Petisah yang hadir pada pengukuhan dan penyerahan SK Defenitif PAC IPK Medan Petisah periode 2020 s/d 2025 agar tetap semangat walaupun kita dalam keadaan sulit dikarenakan wabah virus corona. "Walau kita sekarang dalam keadaan sulit dikarenakan wabah virus corona, selaku kader Ikatan Pemuda Karya kita harus tetap semangat," ajaknya.

Selain itu Nampat Ginting mengatakan akan secepatnya menyusun kepengurusan di ranting-ranting. "Setelah menerima SK Defenitif ini, kami kepengurusan PAC IPK Medan Petisah dalam waktu dekat akan melakukan pengukuhan dan penyerahan SK Defenitif kepada 7 Ranting," ujarnya mengakhiri pembicaraan.(rel)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini