Koramil 09/NL dan Polsek Bilah Hilir bersama FKPPI Bagikan Masker kepada Warga

Sebarkan:
LABUHANBATU - Koramil 09/Negeri Lama bersama Polsek Bilah Hilir dan unsur FKPPI Ranting Bilah Hilir membagikan masker bagi para warga yang melintas di Kecamatan Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Minggu (5/4/2020).

Sebagai salah satu bagian dari keluarga besar TNI, FKPPI dituntut harus bisa hadir di tengah kesulitan masyarakat, terkhusus kali ini sebagai langkah melawan penyebaran Virus Corona (Covid-19).

Danramil 09/NL Kapten Inf Sofyan Sukri mengajak unsur pemuda tersebut untuk langsung berpartisipasi dalam kesulitan warga dengan cara membagikan Masker, yang memang saat ini menjadi barang yang dibutuhkan namun sulit didapatkan.

"Kegiatan yang kami lakukan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap kesulitan masyarakat, khususnya dalam menghadapi penyebaran Virus Corona, maka kami bagikan masker sebagai langkah awal dalam mencegah terpapar virus Corona," jelas Kapten Sofyan.

Sementata, Ketua FKPPI Labuhanbatu Indra Riady menyampaikan bahwa sudah menjadi kewajiban bagi FKPPI bergabung dengan TNI/Polri.

"Jadi kali ini kami bergabung dengan Bapak Danramil dan Bapak Kapolsek pada kegiatan pembagian masker ini. Harapannya para masyarakat dapat menggunakan masker saat sedang bepergian dan wilayah kecamatan Bilah Hilir bebas dari Virus Corona," ungkapnya.

Turut hadir diantaranya, Kapolsek Bilah Hilir AKP Krisnat Andrianto, Ketua FKPPI Labuhanbatu Indra Riady, para anggota FKPPI Bilah Hilir dan anggota Koramil 09/NL serta Polsek Bilah Hilir. (Husin)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini