Cegah Virus Corona, DPD PDIP Sumut Akan Bagikan Jamu Sehat dan Hand Sanitizer

Sebarkan:

MEDAN - DPD PDI Perjuangan (PDIP) Sumut akan menggelar kegiatan peduli sosial dan peduli sehat dalam bentuk membagi-bagikan Jamu Sehat dan Hand Sanitizer untuk masyarakat Kota Medan dan sekitarnya, Senin (23/3/2020) besok.

"Kegiatan sosial dan peduli sehat ini sebagai bentuk kepedulian kami untuk mencegah penyebaran Virus Corona atau Covid-19. Semoga kegiatan ini mampu meminimalisir penyebaran virus yang telah menjadi momok masyarakat dunia," ujar Ketua DPD PDIP Sumut Japorman Saragih melalui siaran persnya, Minggu (22/3/2020).

Lebih lanjut, Japorman menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai implementasi dari surat DPP PDI Perjuangan Nomor 1370/IN/DPP/III/2020 perihal Instruksi Mendukung Kebijakan Pemerintah dalam Penanggulangan Virus Corona (Covid-19).

Pelaksanaan kegiatan peduli sehat akan dilaksanakan pada siang hari setelah DPD menyelesaikan rapat bersama Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri melalui Telkonpres dengan menggunakan aplikasi Zoom.

"Bersama DPP Partai yang Insya Allah dipimpin langsung oleh Ibu Ketua Umum dan seluruh DPD Partai se-Indonesia hari Senin akan melakuan rapat nasional melalui Telkonpres menggunakan aplikasi Zoom. Selesai itu, DPD PDIP Sumut bersama masyarakat akan melaksanakan kegiatan sosial dan peduli sehat," tambah Sekretaris DPD PDIP Sumut Dr. Soetarto.

Pembagian Jamu Sehat dan Hand Sanitizer yang telah disiapkan oleh staf DPD PDI Perjuangan Sumut akan dibagikan disetiap persimpangan jalan di Kota Medan.

Sasaran penerima Jamu Sehat ini adalah masyarakat yang berprofesi seperti Penarik Becak, Driver Transportasi On-line, Driver Angkot, Pejalan Kaki, Pedagang dan masyarakat lainnya yang dapat dijumpai pada saat kegiatan berlangsung.

"Jamu Sehat yang sudah dipersiapkan oleh DPD Perjuangan Sumut berupa racikan para ahli yang bahan bakunya adalah Temu Lawak, Kunyit, Jahe dan rempah-rempah sehat lainnya," pungkas staf kesekretariatan Sartika Purba. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini