250 Jemaah Umroh Tiba di KNIA, Pesawat Saudi Arabia Pulang Tanpa Penumpang

Sebarkan:
DELISERDANG - Sebanyak 250 orang jemaah umroh asal Sumatera Utara tiba di Bandara Internasional Kualanamu (KNIA) Deliserdang dengan menumpang pesawat Saudi Arabia Airlines, Minggu (1/3/2020) siang sekitar pukul 11.10 WIB.

Ratusan jemaah umroh yang berasal dari Sumatera Utara terdiri dari Palas, Batubara, Kota Medan dan daerah lainnya ini rata-rata berusia lanjut usia.

Mereka tidak menjalani proses pemeriksaan yang intensif oleh pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Bandara Kualanamu dan dapat langsung dibawa penjemput di pintu kedatangan penumpang Luar Negeri.

Ismail, salah seorang pengelola Travel Umroh Malindo Mekah Madinah mengatakan, pihaknya sudah mendapatkan informasi tentang penutupan izin masuk ke Arab Saudi pada jemaah umroh hingga tanggal 15 Maret mendatang.

"Memang sudah dapat himbauan hingga kami tidak memberangkatkan jamaah, untuk hari ini kami khusus menjemput ada 108 orang Jemaah kami baru pulang," pungkasnya.

Sementara itu, seiring ditutupnya izin masuk warga umroh di Mekkah oleh pemerintah Arab Saudi, pesawat Saudi Arabia Airlines terpaksa kembali ke Jeddah tanpa penumpang. (Wan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini