Sambut Kapolres Padangsidimpuan Yang Baru, Walikota Irsan : Kami Siap Bekerjasama

Sebarkan:

Padangsidimpuan - Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, SH menghadiri acara pisah-sambut Kapolres Padangsidimpuan dari AKBP Hilman Wijaya, S.IK, MH kepada AKBP Juliani Prihartini, S,IK di Mapolres Padangsidimpuan, Sabtu (29/2).

Dalam sambutannya, Wako Irsan Efendi ingin menyampaikan apresiasi yang tinggi pada Bapak Hilman Wijaya selama menjadi Kapolres. Yang telah mengikuti berbagai agenda nasional maupun helatan Pilkada, seperti pemilu serentak, Pilkada Provsu dan Pilkada Kota Padangsidimpuan dan menjaga situasi Kamtibmas selama 2  tahun 4 bulan yang tentu berjalan dengan baik, katanya.

“ Atas nama seluruh pemangku kepentingan kota Padangsidimpuan meminta maaf apabila ada perbuatan maupun tutur kata yang tidak berkenan dihati selama menjalin kebersamaan ini”, katanya.

“Kami yakin dan percaya selama 2  tahun 4 bulan ini di Padangsidimpuan tentu akan menjadi sejarah yang baik bagi kami di Padangsidimpuan, juga baik bagi karir bapak Hilman Wijaya di masa-masa mendatang. Selamat jalan,  Do’a kami menyertai bapak, dimana pun bapak ditugaskan, semoga mendapat kebaikan dan kemudahan dari Allah SWT,” katanya.

“Pak Hilman, raga kita lah yang sebenarnya yang jauh namun secara naluri kebersamaan, kekeluargaan, dan persahabatan kita akan abadi sampai akhir hayat. Seperti yang dikatakan Ibu Kapolres yang baru, apabila datang di Kota Padangsidimpuan jangan lupa singgah dan tetap menjaga silaturahmi diantara kita,” tuturnya.

Kepada Ibu Kapolres yang baru Ibu AKBP Juliani Prihartini, Insya Allah seluruh pemangku kepentingan di Kota Padangsidimpuan siap bekerja sama, siap mendukung membantu ibu dalam menunaikan tugas dan tanggung jawab di Kota Padangsidimpuan.

“Saya yakin kehadiran kita semua disini, adalah wujud dukungan dan keinginan untuk ikut serta mewujudkan kamtibmas yang lebih baik di Kota Padangsidimpuan”, ucapnya.

Sementara itu AKBP Juliani Prihartini, S,IK dalam sambutannya memperkenalkan diri beserta keluarga, dengan membawa suami dan kedua anak mereka yang bersekolah di Medan. Sebelum menjabat Kapolres Padangsidimpuan, beliau menjabat sebagai Kasat Lantas Polrestabes Medan, Kabag Sumda di Polrestabes Medan, Wakapolres Batubara, Kapolsek Medan Area, Kapolsek Medan Timur, Kasat Lantas di Polres Tebing Tinggi, sebutnya. Mudah-mudahan apa yang menjadi harapan harapan kita bersama, harapan masyarakat kota Padangsidimpuan dapat saya emban. Tentunya sebagai manusia biasa, kami dalam bekerja perlu dukungan dari seluruh pemangku kepentingan di Kota Padangsidimpuan. Apabila kita sudah solid, kita bisa menunaikan apa yang menjadi harapan kita bersama untuk kebaikan kota Padangsidimpuan, tuturnya.

“Kepada Abang saya AKBP Hilman Wijaya dan istri, tentu sudah banyak melakukan yang terbaik bagi Kota Padangsidimpuan, apa torehan yang sudah baik, tentu akan kami lanjutkan, dan akan kami optimalkan supaya lebih baik lagi, semoga sukses mengemban tugas ditempat yang baru,” ungkapnya.

AKBP Hilman Wijaya juga menyampaikan terima kasih atas kebersamaan selama ini, karena berkat dukungan seluruh pemangku kepentingan di Kota Padangsidimpuan dan kerja keras Jajaran Polres Padangsidimpuan semua tugas-tugas pengamanan dan kamtibmas dapat kita laksanakan dengan baik, ujarnya. Acara tersebut ditandai dengan penyambutan Kapolres Baru AKBP Juliani Prihartini beserta keluarga, Prosesi Pedang Pora, Upacara Farewell, dan Ramah Tamah, serta pemberian cindera mata. Hadir juga dalam acara tersebut, Walikota, Ketua DPRD, Kasdim 0212/TS, Mewakili Kejari, Danyon 123, Sekretaris Daerah, Ketua MUI, Ketua IPHI, Ketua TP PKK, Pimpinan OPD Se-Kota Padangsidimpuan, Seluruh Jajaran Polres Padangsidimpuan, Tokoh Adat, Tokoh Agama, OKP Se- Kota Padangsidimpuan. (Syahrul).
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini