Hari Kedua, Enam Anggota DPRD Samosir Reses di Onan Runggu

Sebarkan:


Samosir - Di hari kedua, sebanyak enam anggota DPRD Samosir masih tetap melaksanakan reses di daerah pemilihan (Dapil) dua yang dipusatkan di Aula Kantor Camat Onan Runggu, Selasa (18/2).

Pelaksanaan reses tersebut dihadiri enam anggota DPRD Samosir yakni, Paham Gultom, Pardon Lumban Raja, Haposan Sidauruk, Rismawati Simarmata, Parluhutan Samosir, Magdalena Sitinjak. Juga turut hadir, para Kepala Desa, BPD, perangkat desa,tokoh masyarakat, Kepala Sekolah, Dokter Puskesmas, masyarakat atau konstituen.

Dalam sambutannya, Camat Onan Runggu, Junita Sinaga meminta agar masyarakat yang menyampaikan usulan atau aspirasinya dapat terlaksana dengan baik dan tertib. Sehingga maksud dan tujuan aspirasi tersebut dapat tersampaikan.

Hal senada disampaikan, Parluhutan Samosir agar usulan yang disampaikan masyarakat merupakan usulan prioritas dan berdampak luas untuk masyarakat. Begitu pun agar masyarakat dapat bersinergi dengan DPRD dalam mewujudkan berbagai program pembangunan.

Di tempat yang sama, salah satu tokoh masyarakat, Hotman Sitinjak sangat menaruh harapan besar dan optimisme atas komposisi DPRD dari Dapil dua. "Kami masyarakat Onan Runggu sangat percaya bahwa wakil rakyat kami ini dapat berbicara banyak di DPRD Samosir demi kepentingan masyarakat luas,"harapnya.

Di penghujung acara, salah satu anggota DPRD Samosir, Rismawati Simarmata membagikan bibit durian, alpukat, cengkeh dan andaliman. Dengan harapan agar bibit yang dibagikan dapat ditanam dan dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat.(HJ).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini