Babinsa Koramil 02/Kota Hadiri Acara Pembukaan MTQ Ke XIX Tingkat Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara

Sebarkan:



Padangsidimpuan - Babinsa Koramil 02/kota menghadiri acara pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan yang digelar di Desa Salambue, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Rabu, (05/02/2020).

Acara pembukaan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan dilanjutkan dengan laporan dari Ketua Panitia pelaksanaan MTQ.

Dalam laporannya, Ketua Panitia pelaksanaan MTQ mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada seluruh peserta MTQ sekecamatan Padangsidimpuan Tenggara. Ia mengatakan bahwa maksud dan tujuan di adakan MTQ adalah untuk mencari bibit-bibit kafilah Al-Quran, yang akan mewakili Kecamatan di tingkat Kabupaten.

Sementara itu, Camat Padangsidimpuan Tenggara Zulkifli Dalimunthe dalam sambutannya, Ia menghimbau kepada warga untuk mengajak putra-putrinya agar hadir di setiap acara pengajian seperti ini, ini bertujuan agar mereka lebih mengerti tentang ilmu agama supaya terhindar dari pergaulan bebas dan tidak terarah.

Tidak lupa camat juga mengucapkan terimakasih atas bantuan dan kerjasama semua pihak yang telah bersusah payah ikut berpartisipasi dan berperan mensukseskan kegiatan ini sehingga bisa terselenggara.

"Diharapkan dalam pelaksanaan kegiatan MTQ Ini dapat melahirkan Qori dan Qoriah yang nantinya akan bisa berlomba di tingkat Kabupaten dan Provinsi yang akan membuat bangga kota Padangsidimpuan" ungkapnya.

Sementra Babinsa Koramil 02/kota Serka Yudadif yang mewakili Danramil 02/Kota tanpak hadir pada pembukaan MTQ tersebut, kepada metro-online Ia mengatakan, Koramil 02/kota siap mendukung pelaksanaan kegiatan ini.

"kami selaku Babinsa Koramil 02/kota siap mendukung kegiatan ini, tidak itu saja kami juga akan menjaga suasana dan kekondusifan kegiatan ini agar tercipta keamanan dan ketertiban demi kesuksesan acara MT di wilayah Padangsidimpuan Tenggara khusunya wilayah teritorial Kodim 0212/Tapanuli Selatan" ucap Serka Yudadif.

Turut hadir kegiatan tersebut, Kepala KUA kota Padangsidimpuan, Kapus Padangsidimpuan Tenggara, Kapolsek Padangsidimpuan Tenggara yang mewakil Bhabinkamtibmas, lurah dankepala desa se- Padangsidimpuan Tenggara, tokoh adat, tokoh agama dan tokoh masyarakat. (Syahrul)





Dikirim dari Yahoo Mail di Android
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini