3 Orang Dokter Spesialis Penyakit Jantung di RSUD Tarutung Ditambah

Sebarkan:
TAPUT | Sebanyak tiga orang Dokter spesialis sudah dilengkapi dan dalam waktu dekat spesialis penyakit jantung juga akan ditambahkan menjadi 3 orang di RSUD Tarutung.

Bupati Tapanuli Utara Drs Nikson Nababan M.Si mengatakan Jangan berleha leha menghadapi pasien, harus gerak cepat, layani dengan sepenuh hati. Para perawat harus melayani dengan tulus dan sigap.

" Saya sangat konsisten membangun Rumah Sakit ini. Dokter spesialis sudah dilengkapi dan dalam waktu dekat spesialis penyakit jantung juga akan ditambahkan menjadi 3 orang," ucap Bupati Nikson Nababan saat sidak ke RSUD Tarutung didampingi Direktur RSUD Tarutung Janri Nababan. Senin (17/2/2020).

Terpisah Direktur RSUD Tarutung ketika diminta tanggapannya mengatakan, Rumah Sakit sebagai prioritas program unggulan, kedepan jantung dan hipertensi, maka perlu penambahan dokter jantung.

" Semoga bulan tiga ini sudah masuk tiga orang lagi," jelas Janri.

Amatan dilokasi Bupati Taput mengelilingi semua ruangan, pasien disapa dan ditanya apa sakit dan kendala yang dihadapi. Meninjau kantor BPJS dan kantor pelayanan obat-obatan.(alfredo)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini