Pengurus Muhammadiyah Medan Audensi dengan Kapolrestabes

Sebarkan:
FOTO BERSAMA:Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. Jhonny Eddizon Isir, SIK, MTCP foto bersama pengurus PD Muhammadiyah Kota Medan.

MEDAN-Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. Jhonny Eddizon Isir, SIK, MTCP menerima audensi pengurus PD Muhammadiyah Kota Medan di ruang Rupatama Mapolrestabes Medan, Senin (20/1) sekira pukul 15.48 wib. 

Turut hadir Kasat Intelkam AKBP Ahyan, S. Sos, MM, ajaran pengurus PD Pemuda Muhammadiyah Kota Medan yakni Eka Putra Zaein, selaku Ketua PD. Pemuda Muhammadiyah Kota Medan, Irsan Armada, selaku ketua pelaksana, M. Sundus, M. Yani Azuna, Angga, Tengku Sulaiman, selaku anggota panpel.

Eka Putra Zaein, selaku Ketua PD. Pemuda Muhammadiyah Kota Medan dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Kota Medan.

Maksud dan tujuan audiensi sekaligus melaporkan terkait habisnya masa kepengurusan dan akan dilaksanakannya Musda PD. Pemuda Muhammadiyah Kota Medan. 

"Kepada bapak Kapolrestabes Medan selaku salah satu Forkopimda Medan mengundang Kapolrestabes Medan untuk hadir dalam kegiatan Musda yang dilaksanakan pada 26 Januari 2020 di wilayah Belawan," ujarnya.

Dan Eka Putra Zaein berharap Kapolrestabes mau memberi pencerahan terhadap masalah intoleransi, radikalisme dan bahaya narkotika. "Pemuda Muhammadiyah Kota Medan beserta jajaran siap mendukung dan bersinergi dengan Polri dalam hal mendukung situasi kamtibmas di Kota Medan terkhusus kedepan siap mendukung suksesnya pilkada Kota Medan," tambahnya.

Sedangkan Kapolrestabes Medan Kombes Pol. Jhonny Eddizon Isir, SIK, MTCP dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada jajaran PD. Pemuda Muhammadiyah Kota Medan yang sudah menerimanya sebagai Kapolrestabes Medan yang baru.

"Polri khususnya Polrestabes Medan berharap bisa berkolaborasi dengan ormas / OKP yang ada di Medan sesuai porsi dan peran masing masing," ujarnya.

Tambah Kapolrestabes Medan bahwa PD. Pemuda Muhammadiyah sudah banyak berkiprah di tengah-tengah masyarakat.

"Hendaknya hal yang positif dipertahankan bahkan ditingkatkan, mengingat belakangan ini sikap sikap gotong royong ditengah tengah masyarakat mulai tergerus," tambahnya. 

Menurut Kapolrestabes Medan, prioritas pertama Polrestabes Medan adalah sukseskan agenda nasional berupa pilkada Kota Medan. Mengamankan agenda kegiatan masyarakat seperti Imlek dan kegiatan lainnya. 

"Polri berkolaborasi bersama sama dengan steakholder untuk mewujudkan Medan aman, Medan santun dan Medan Kota yang ramah," tegasnya. (ka)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini