Kunjungi Gereja, Wali Kota Tebingtinggi Tinjau Perayaan Natal 2019

Sebarkan:
TEBINGTINGGI - Wali Kota Tebingtinggi Umar Zunaidi Hasibuan bersama unsur Forkopimda, Kapolres dan Danyon B Brimob memantau pelaksanaan perayaan Misa Natal di gereja-gereja di Tebingtinggi, Selasa (24/12/2019) malam.

Wali Kota Umar melakukan kunjungi ke beberapa gereja di antaranya Gereja Katolik Jalan Pahlawan, Gereja Methodis Jalan Gereja, Gereja HKBP Jalan Kartini, Gereja GPKP Jalan DI Panjaitan dan Gereja GKPS Jalan Sisingamangarja.

Dalam peninjauan di gereja-gereja tersebut secara umum perayaan Misa Natal berjalan dengan baik walaupun setiap gereja dipenuhi oleh jemaat yang akan merayakan Natal.

Karena hal tersebut sudah diantisipasi oleh para pengurus gereja dengan mendirikan tenda-tenda di halaman gereja sehingga jemaat bisa tertampung semua.

Selain mengunjungi gereja, Umar juga meninjau Pospam Lalu Lintas Perayaan Natal dan Tahun Baru di Simpang Beo dan Terminal Bandar Kajum yang dijaga petugas polisi, kesehatan, perhubungan, dan Satpol PP.

Dalam peninjauan di Posko Keamanan, Umar mengingatkan para petugas yang berada di Posko agar serius dalam menjalankan tugasnya sesuai bidangnya masing-masing.

"Petugas Dishub agar memperhatikan kendaraan yang parkir di pinggir jalan yang menghambat kelancaran lalu lintas, karena frekuensi lalu lintas semakin padat," ujar Umar.

Kepada ketua tim, Wali Kota juga berpesan agar memperhatikan kebutuhan anggotanya yang bertugas.

"Kebutuhan anggota yang bertugas harus dipenuhi seperti makan dan minumnya harus diperhatikan," ucapnya. (Sdy)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini