Jalankan tugas PAM Natal, Polisi Personil Sat Lantas Deliserdang Tewas Ditabrak Truk

Sebarkan:


Tanjung Morawa - Seorang pengendara sepeda motor meninggal dunia setelah tertabrak truk, Rabu (25 /12/ 2019) sore, di jalan lintas Sumatera KM 23 - 24 Medan - Tebing Tinggi tepatnya di dekat Yayasan Perguruan Karya Jaya, Desa Tanjung Baru, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang.

Kecelakaan lalulintas terjadi antara 1 (satu) unit Mobil Mitsubishi truck Colt Diesel dengan nomor plat BK-9551-VK yang belum diketahui pengemudinya kontra sepeda motor Yamaha Mio J, BK 5409 MG yang dikendarai korban,  Brigadir Surianto (42 ) seorang anggota Polri yang bertugas di Satlantas Polresta Deliserdang, warga Kecamatan  Sunggal Deliserdang.

Informasi dihimpun semula mobil Mitsubishi truk colt diesel BK 9551 VK datang dari arah datang dari arah Medan menuju ke arah Tebing Tinggi, sesampainya di tempat kejadian Mobil beban truk Mitsubishi Colt diesel BK 9551 VK berjalan di jalur jalan berlawanan arah, saat berjalan di darat jalan berlawanan arah bertabrakan dengan sepeda motor Yamaha Mio J BK 5409 MG yang dikendarai oleh korban yang datang dari arah Tebing Tinggi menuju ke arah Medan saat itu korban sedang melaksanakan tugas menuju Pos PAM pengamanan Nataru.

Akibat dari kejadian kecelakaan lalulintas tersebut korban mengalami luka robek dan memar di kepala, luka lecet di tangan dan kaki. Sebelum meninggal, korban sempat mendapatkan perawatan medis di RS Grandmed Lubuk Pakam. 

Korban sudah dievakuasi kerumah sakit begitu juga kendaraan keduannya sudah diamankan dan kasus ini dalam penyidikan Satlantas Polresta Deliserdang.

Saat dikonfirmasi terkait peristiwa ini Kasatlantas Polresta Deliserdang Kompol Rina membenarkan. "Saat ini saya sedang mengurus jenazah, silakan kordinasi dengan Kanit laka ya," jawabnya singkat.

Atas musibah ini, Polresta Deliserdang berduka kehilangan seorang personil yang meninggal dunia akibat kecelakaan saat sedang menjalankan tugas PAM Nataru. ( Wan).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini