Warga Kesal Pemadaman Listrik PT. PLN Area Nias Rayon Gunungsitoli

Sebarkan:

NIAS - Warga Desa Laowo Hilimbaruzo, Kecamatan Idanogawo, Kabupaten Nias, Provinsi Sumatera Utara Satina Hura yang juga pelanggan PLN menyatakan kekesalannya karena energi Listrik yang dialiri PT PLN (Persero) Area Nias Rayon Gunungsitoli dalam waktu belakangan ini, kerap terjadi pemadaman.

Ia memohon kepada pimpinan PT PLN (Persero) Area Nias Rayon Gunungsitoli agar memperhatikan hal ini.

"Kami warga sangat membutuhkan listrik," ucapnya kepada Metro Online, Sabtu (23/11/2019).

Satina mengatakan bahwa dalam beberapa bulan ini iuran pembayaran tagihan listriknya setiap bulan semakin melambung naik mencapai Rp150.000 ribu perbulan.

Ia memohon kiranya dapat diturunkan tarif pembayaran listrik setiap bulan, karena dia tidak puas dengan pelayanan PT. PLN (Persero) Area Nias Rayon Gunungsitoli.

Hal yang serupa juga dikatakan oleh warga Desa Siofabanua Vito Zebua. Ia mengatakan bahwa PT. PLN (Persero) Area Nias Rayon Gunungsitoli sering dilakukan pemadaman baik siang dan malam hari, yang mana sampai berjam-jam baru dihidupkan listriknya.

Ia juga memohon kepada pimpinan PT PLN Area Nias Rayon Gunungsitoli agar memperhatikan hal ini, supaya kedepan tidak akan terulang lagi seperti ini.

Hingga berita ini diturunkan, Metro Online belum berhasil mewawancarai Pimpinan PT. PLN (Persero) Area Nias Rayon Gunungsitoli. (Sokhi Waruwu).
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini