Pertandingan Sepak Takraw Piala Dandim 0212/Tapsel Resmi Ditutup

Sebarkan:
PADANGSIDIMPUAN - Pertandingan sepak takraw tingkat SLTA sederajat se-Wilayah Tapanuli Bagian Selatan (Tabagsel) yang digelar Kodim 0212/Tapsel dalam rangka menyambut Hari Juang Kartika TNI AD Tahun 2019 resmi ditutup, Kamis (28/11/2019).

Dandim 0212/Tapsel Letkol Inf Akbar Nofrizal Yusananto, S.I.P. yang diwakili Pabung Kabupaten Paluta Mayor Arm Hasran Harahap secara resmi menutup pertandingan sepak takraw tingkat SLTA se-Tabagsel.

Sebelum penutupan, dilangsungkan pertandingan final antara tim Takraw SMKN 2 Padangsidimpuan dan tim Takraw SMKN 1 Sosa.

Pertandingan berlangsung seru, dan saling kejar angka. Hasilnya, SMKN 2 Padangsidimpuan menang dan berhak mendapatkan Trophy Piala, Piagam Penghargaan dan Uang Pembinaan yang diserahkan Pabung Kabupaten Paluta.

Ketua PSTI Kota Padangsidimpuan Agam saat menutup kegiatan turnamen sepak takraw itu sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan semacam tersebut.

"Bukan saja sekadar pertandingan, tetapi sekaligus merupakan ajang mencari bibit-bibit pemain. Sekaligus pembinaan generasi muda," kata Agam.

"Olahraga sepak takraw bukan hanya kesehatan jasmani yang kita dapat namun prestasi dan ciri khas daerah tidak akan hilang dan akan tetap tertanam dalam diri kita," tambahnya.

Sementara itu, mewakili Dandim 0212/Tapsel, Pabung Paluta Mayor Arm Hasran Harahap saat memberikan sambutan mengatakan, pertandingan sepak takraw yang digelar Kodim 0212/TS berjalan dengan sukses berkat dukungan para pengurus PSTI dan sekolah yang ada di Tabagsel.

"Terima kasih kepada semua yang telah memberikan dukungan, kami bangga kepada seluruh peserta yang telah memberikan permainan yang cukup bagus dan sportif," ucap Mayor Hasran.

"Kepada para tim pemenang, jadikan prestasi ini sebagai motivasi untuk lebih giat lagi dalam berlatih, sehingga bisa menjadi semangat untuk meraih prestasi di tingkat yang lebih tinggi," imbuhnya.

Pertandingan sepak takraw tingkat SLTA sederajat se-wilayah Tabagsel ini diikuti 22 tim yang berlangsung sejak 25 November 2019.

Adapun urutan juara yakni Juara I didapat SMK N 2 Padangsidimpuan, Juara II SMK N 1 Sosa, Juara III (Bersama) masing-masing diraih oleh SMAN 1 Padangsidimpuan dan SMK N 3 Padangsidimpuan.

Sedangkan pemain terbaik diraih oleh Muhammad Fadhillah dari tim takraw SMKN 2 Padangsidimpuan. (Syahrul)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini