Kapolsek Medan Timur Imbau Masyarakat Jangan Takut

Sebarkan:
MEDAN-Pada kegiatan Jumat
Barokah, Polsek Medan Timur membagikan 450 nasi kotak kepada warga dan jemaah Masjid Perjuangan 45 Jalan Prof HM Yamin S.H Kec Medan Perjuangan, Medan, Sumatera Utara pada Jumat (15/11/2019) sekira pukul 13.45 wib.

Pembagian nasi tersebut dipimpin Kapolsek Medan Timur Kompol MHD Arifin, S.H. didampingi Kanit Binmas Iptu Porlen Sagala, Kanit Intelkam Ipda Handel Sembiring, Panit 1 Binmas Ipda Janter Marudut Siregar dan personil Polsek Medan Timur.

Kapolsek Medan Timur Kompol MHD Arifin, S.H. mengatakan sebanyak 450 nasi kotak yang dibagikan sebanyak 250 kotak sumbangan Kapolrestabes Medan dan 200 kotak dari Polsek Medan Timur.

Dalam sambutannya, Kapolsek menghimbau masyarakat agar bersama-sama menjaga kekondusifan situasi kamtibmas dan tertib dalam berlalu lintas.

"Masyarakat agar menjauhi narkoba dan ikut berperan memberantasnya. Laporkan ke polisi apabila menemui atau melihat maupun mengetahui ada tindak pidana/gangguan keamanan," ujarnya.

Kapolsek juga menghimbau masyarakat menjaga persatuan dan kesatuan NKRI serta menolak, isu SAR dan berita hoax. Serta saling menjaga menghormati antar umat beragama.

Terkait bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, Kapolsek meminta masyarakat jangan takut dan bekerjalah seperti biasa. (ka)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini