Kapolrestabes Medan: Hindari Narkoba dan Berita Hoax

Sebarkan:
MEDAN-Kapolrestabes Medan Kombes Dadang Hartanto mengatakan yang perlu diwaspadai yaitu masalah narkoba dan berita hoax yang bisa memecah belah persatuan.

“Perlu kita waspadai seperti berita hoax, ujaran kebencian, isu SARA dan terorisme. Kita jangan mudah terprovokasi yang bisa memecah belah persatuan dan kesatuan," ujar Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dr Dadang Hartanto saat melaksanakan Sholat Subuh berjamaah di Masjid Al Fallah Jalan Palem Raya, Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), Sabtu ( 23/11/2019) pagi. 

Kombes Dadang juga meminta warga untuk melindungi keluarga masing-masing dan berdoa agar mendapat ridho Allah SWT dan menjadikan kita khusnul qotimah. Program memakmurkan masjid yaitu Sholat Subuh Berjamaah, Magrib Mengaji dan Jumat Barokah yang dilaksanakan serentak setiap hari di jajaran Polrestabes Medan.

Hal ini bertujuan mendapatkan ridho Allah SWT sekaligus bersilaturahim dengan masyarakat. (ka)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini