Ephorus HKBP Darwin Lumban Tobing : HKBP Siap Bekerjasama Dengan GEPENTA Tapanuli Raya Cegah Narkoba

Sebarkan:

TOBASA- Pengurus Gerakan Peduli Anti Narkoba Tawuran dan Anarkis (GEPENTA) Kabupaten Toba Samosir, Humbahas dan Taput, Laksanakan Silaturahmi bersama Ephorus HKBP Darwin Lumban Tobing bertempat di Kantor Pusat HKBP Pearaja Tarutung, Kabupaten Tarutung Senin (21/2019).

Adapun maksud dan tujuan dilakukannya silaturahmi tersebut adalah untuk menjalin kerjasama dengan pihak HKBP dalam hal mencegah peredaran narkoba, tawuran dan anarkis. Yang selama ini semakin marak.

Bendahara Gepenta Tobasa Marlinang Butarbutar mengaku begitu senang karena dapat bekerjasama dengan Pihak HKBP. Sosialisasi visi dan misi akan terus dilakukan ke gereja-gereja untuk mencegah penyalahgunaan narkoba dan juga kenakalan remaja.

"Kita ingin menjangkau kumpulan Naposo Bulung (muda-mudi) HKBP, sekolah Minggu, dan juga kepada lapisan masyarakat. Oleh karena itu, mari Kita benahi masa depan anak-anak bangsa ini, mulai dari diri kita sendiri," tukas Marlinang.

Pada kesempatan kali itu, Oppu i Ephorus HKBP Darwin Lumban Tobing sangat menyambut baik dengan kedatangan Pengurus Gepenta dan sangat mendukung pada visi misi Gepenta.

"HKBP siap bermitra dan kerjasama dengan Gepenta untuk mencegah peredaran narkoba, tawuran dan anarkis. Saya juga mengharapkan ketika Gepenta membuat sosialisasi, ada juga dari pihak Gereja HKBP yang ikut terlibat dalam acara itu karena memang narkoba tidak sesuai dengan firman Tuhan," tutur Oppu i.

Selanjutnya, Ketua Gepenta Taput Paffi Sihombing, bendahara Gepenta Tobasa Marlinang Butarbutar, sekretaris Gepenta Taput Winner Simanungkalit, Bendahara Gepenta Taput Risni Hutabarat bersama rekan, berikan cinderamata secara simbolis berupa Ulos, kepada Oppu i Ephorus HKBP Darwin Lumban Tobing. (OS)



Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini