Desa Wisata Jangga Dolok, Dikunjungi Menteri Pariwisata. Arief Yahya : Desanya Indah

Sebarkan:
TOBASA | Menteri Pariwisata Dr.Ir. Arief Yahya, M.Sc kunjungi Desa Wisata Jangga Dolok bersama rombongan pada Kamis (5/9/2019) di Desa Jangga Dolok Kecamatan Lumban Julu Kabupaten Toba Samosir.

Dalam kunjungan Kerjanya dibeberapa Tempat Wisata di Kawasan Danau Toba, Desa Wisata Jangga Dolok yang terkenal dengan Rumah Adat Batak Tobanya serta Wisata alamnya juga tidak luput dengan Perhatian Bapak Menteri Pariwisata Dr.Ir. Arief Yahya, M.Sc.

Kepala Desa Jangga Dolok Rahmat Manurung bersama Tokoh masyarakat dan masyarakat Jangga Dolok sekitar, begitu antusias menyambut kedatangan Mentri Pariwisata yang terkenal dengan keramahannya kepada siapa saja.

Arief, beserta rombongan didampingi oleh Wakil Bupati Toba Samosir Ir Hulman Sitorus, Direktur BODT Ari Prasetyo memasuki Rumah Adat Batak sebagai salah satu ikon Desa wisata juga tempat Homestay indah yang ada di Desa Jangga Dolok.

"Rumah Adat Batak Toba ini, begitu unik sekali. Begitu menarik minat para wisatawan," sebutnya disela mengamati segi Rumah Adat Batak Toba.

Seusai masuki Rumah Adat Batak Toba, Menteri Pariwisata beserta rombongan langsung dijamu oleh Kepala Desa Jangga Dolok Rahmat Manurung untuk seruput Kopi asli Buatan Jangga sendiri. Yang biasa disebut "Kopi Djangga" dengan citarasa yang khas.

Juga disana tersedia Makanan ringan dengan hasil olahan masyarakat sekitar. Seperti keripik Ubi ungu, Ubi Goreng, dan olahan lainnya.

Rahmat Manurung Sangat berterima kasih atas kunjungan Bapak Menteri Pariwisata Dr.Ir. Arief Yahya, M.Sc beserta rombongan, Kepada Wakil Bupati Tobasa Hulman Sitorus, Direktur BODT Ari Prasetyo, Kapolres Tobasa AKBP Agus Waluyo diwakili oleh Kasat Intel AKP Antoni Rajagukguk juga kepada seluruh masyarakat Jangga Dolok yang telah turut mendukung Jangga Dolok sebagai Desa Wisata di Indonesia.

"Kiranya Wisata Desa Jangga Dolok ini, makin dikenal di seluruh dunia. Baik lokal, maupun mancanegara. Juga menjalankan Program Presiden Joko Widodo bahwa kawasan Danau Toba adalah sebagai prioritas Destinasi Wisata Dunia," ucap Rahmat Manurung. (OS)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini