Pesantren Tariqat Naqsabandyah Jabal Qubis Sembelih 105 Ekor Sapi dan 4 Kambing

Sebarkan:
Tanjung Morawa | Pondok Pesantren Tariqat Naqsabandyah Jabal Qubis Tanjung Morawa Deliserdang merayakan Idul Adha dengan menyembelih 105 ekor sapi dan 4 ekor kambing kurban pada Minggu (11/07/2019).

Hewan qurban ini nantinya akan dibagikan pada ribuan jemaah dan warga sekitar pesantren Tariqat Naqsabandyah Jabal Qubis.

Proses pemotongan hewan qurban yang diawali oleh Pimpinan Pesantren Tariqat Naqsabandyah Jabal Qubis Tuan Guru Saidi Syekh H Ghazali An Naqsabandi dengan menyaksikan penyembelihan satu ekor sapi Bison dengan bobot ratusan kilogram.

Proses pemotongan hewan qurban ini sempat merepotkan para jemaat. Butuh puluhan orang bersama sama menjatuhkan badan besar sapi Bison yang meronta saat akan hendak disembelih.

Setelah bersama sama dengan bekerja tim akhirnya jemaah berhasil merobohkan Sapi besar itu dan selanjutnya pemotongan pun dilakukan. Usai ditandai dengan pemotongan sapi Bison, lalu satu persatu sapi lainnya dipotong dan dijadikan bagian bagian yang nantinya akan dibagikan pada ribuan jemaat dan warga.

Pimpinan Pesantren Tariqat Naqsabandyah Jabal Qubis Tuan Guru Saidi Syekh H Ghazali An Naqsabandi saat dikonfirmasi Minggu (11/08/2019) di lokasi pemotongan hewan qurban menyebutkan, pada Hari Raya Idul Adha tahun ini jumlah hewan qurban yang berasal dari sumbangan para muridnya Alhamdulillah lebih meningkatkan sedikit dari tahun lalu. Katanya, Kapolda Sumut juga turut menyumbangkan satu ekor sapi pada Idul Adha tahun ini.

"Qurban merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Pesantren Tariqat Naqsabandyah Jabal Qubis Tanjung Morawa dan merupakan momen berbagi pada jemaah dan masyarakat sekitar Pesantren," pungkasnya.

Sebelum pemotongan qurban, jemaah terlebih dahulu melakukan sholat Ied Idul Adha bersama dan mendengarkan tausiyah.

Pesantren Tariqat Naqsabandyah Jabal Qubis memiliki ribuan Jemaah (murid) yang tersebar di Indonesia dan Luar negeri.(wan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini