Persit KCK Cabang XXXIX Yonif 126 Bantu Korban Puting Beliung di Sei Balai

Sebarkan:
Sei Balai | PERSIT KCK cabang XXXIX Yonif 126 beserta prajurit Yonif 126/KC melaksanakan bakti sosial dengan bergotong royong dan memberikan sumbangan sembako kepada masyarakat yang terkena bencana angin puting beliung di Desa Benteng Jaya, Kec. Sei Balai, Kab. Batubara. Selasa (23/07/2019).

Bencana alam angin puting beliung disertai petir yang terjadi di Desa Benteng Jaya terjadi hari Senin tanggal 22 Juli 2019 yang mengakibatkan  kerusakan sebanyak 23 rumah rusak berat dan 27 rumah rusak ringan, dalam kejadian tersebut tidak ada ditemukan korban jiwa.

Untuk membantu warga yang terkena bencana angin puting beliung, Wadan Yonif 126/KC Mayor Inf Tiertona Arga memerintahkan personelnya yang dipimpin Kapten Inf Algi Fahri untuk segera memberikan bantuan kepada masyarakat yang tertimpa bencana.

Persit KCK cabang XXXIX Yonif 126 beserta prajurit Yonif 126/KC langsung turun ke lokasi memberikan sumbangsih wujud kepedulian dgn bersama masyarakat melaksanakan pembersihan puing-puing, atap rumah dan bangunan serta pohon yang bertumbangan.

Selain melaksanakan gotong royong juga memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang terkena bencana angin puting beliung.

Ibu Ketua Persit KCK cabang XXXIX Yonif 126 Ny. Avinta Mulyo Junaidi beserta pengurus persit ikut ke lokasi melihat rumah warga yang rusak kemudian memberikan sembako yang terdiri dari beras, gula pasir, mie instan, minyak goreng, telur dan bahan makanan lainnya.

Ibu Ketua Persit KCK cabang XXXIX Yonif 126 Ny. Avinta Mulyo Junaidi mengatakan kegiatan yang dilakukan ini merupakan wujud rasa peduli dan empati dari persit terhadap korban bencana yang telah terjadi di Desa Benteng Jaya.

"Bantuan yang kami berikan ini diharapkan dapat membantu dan meringankan beban masyarakat yang terkena bencana”.

Dalam kesempatan tersebut Wadan Yonif 126/KC Mayor Inf Tiertona Arga mengajak masyarakat agar selalu waspada dan berhati-hati terhadap berbagai potensi bencana yang mungkin terjadi selama musim hujan ini.
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini