Kapolres Deliserdang Pimpin Upacara Sertijab Kasat Narkoba

Sebarkan:
Lubukpakam | Kapolres Deliserdang AKBP Eddy Suryantha Tarigan Sik Selasa 11 Juni 2019 sekitar Pukul 09.00 wib – 10.00 wib di Aula Tribrata Polres Deliserdang memimpin pelaksanaan Serah terima jabatan Kasat Narkoba Polres Deliserdang yang lama AKP Teuku Fathir Mustafa SIK digantikan Kasat Narkoba yang baru AKP Juriadi SH,MH.

Adapun AKP Teuku Fatir Mustafa Sik menjabat posisi baru sebagai Kasatreskrim Polres Langkat menggantikan posisi AKP Juriadi SH ,MH  mereka berdua berganti posisi jabatan.

Hadir dalam kegiatan  Kapolres Deliserdang AKBP Eddy Suryantha Tarigan S.IK, Wakapolres Deliserdang Kompol Arnis Yanti Sayfni SE, Para Kabag Polres Deliserdang, Para Kasatfung Polres Deliserdang, Para Kapolsek jajaran Polres Deliserdang, Bhayangkari Cabang Polres Deliserdang beserta pengurus, Para Personil Dari Masing – Masing Satfung Polres Deliserdang.

Adapun Amanat Kapolres Deliserdang dengan point penting  adalah Serah Terima jabatan merupakan suatu hal yang wajar dalam dinamika organisasi yang dinamis, dan senantiasa berlangsung secara sistematis khususnya dalam rangka penyegaran atau promosi jabatan, dan sebagai anggota Polri kita harus selalu siap untuk ditempatkan atau ditugaskan dimana saja sesuai dengan pangkat yang kita sandang.

Kapolres Deliserdang menyampaikan Penghargaan dan terima kasih kepada Kasat Narkoba yang Lama, AKP Fathir Mustafa, SIK yang melaksanakan mutasi ke tempat tugas yang baru kiranya pengalaman tugas di tempat yang lama dapat dijadikan bekal yang positif dan dapat berguna untuk kepentingan Tugas Yang Baru.

Memiliki wawasan sangat diperlukan untuk menghadapi beban tugas dan tanggung jawab pada jabatan yang akan diemban terutama pasca pengumuman KPU tentang hasil Pilpres 2019 dan aksi kerusuhan yang terjadi pada tanggal 21 Mei serta pelaksanaan sidang gugatan hasil Pilpres Ke Mahkamah Konstitusi.

Kapolres turut mengucapkan selamat datang kepada Kasat Narkoba yang Baru AKP Juriadi SH,MH dan semoga cepat menyesuaikan  dengan tugas dan tanggung jawab jabatan yang baru, Mari jalin kerjasama dengan seluruh personil serta lakukan koordinasi dalam pelaksanaan tugas untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekompakan.

Kapolres juga turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh personil atasa pelaksanaan Ops Ketupat Toba 2019 di jajaran Wilkum Polres Deli Serdang yaitu pengamanan hari raya Idul Fitri 1440 H yang berjalan dengan Aman tanpa suatu kendala yang berarti, pungkasnya.

Sekira pukul 10.00 wib .Seluruh rangkaian Upacara Sertijab Kasat Narkoba Polres Deli Serdang telah selesai dan berjalan dgn aman dan tertib.(wan)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini