Sepekan Jelang Labaran Full Boking, Tiket Ekonomi Kualanamu Jakarta Capai Rp 2,4 Juta

Sebarkan:

Kualanamu - Perintah penurunan harga tiket pesawat oleh pemerintah kiranya tidak membuat pengelola maskapai bergeming, pasalnya dari pantauan harga tiket pesawat domestik untuk sejumlah tujuan penerbangan diantaranya Kualanamu - Cengkareng saat ini mencapai 2,4 jutaan.

Harga tiket terendah dengan harga 1,7 juta sudah sulit didapat bahkan untuk pemesanan tiket enam hari jelang Lebaran sudah 80 persen dipesan oleh masyarakat yang hendak mudik.

Salma salah seorang petugas tiketing Maskapai Sriwijaya Air di Bandara Kualanamu Senin 13/05 sore saat di temui mengatakan kalau pemesanan tiket pada sepekan jelang lebaran sudah hampir full dan harga tiket di beberapa hari tersebut termurah 2,4 jutaan.

"Kalau saat ini sudah mulai ada peningkatan dua puluh hingga tiga puluh persen pesanan tiket Mudik lebaran, kalau untuk Extra Flight belum ada," pungkasnya.

Sementara Aidil ,Staf tiketing maskapai Citilink bandara Kualanamu mengungkapkan kalau untuk Citilink Indonesia yang melayani rute KNO-Jakarta  saat ini masih normal ,kami masih menjual tiket seharga 1,7 juta rupiah dan dua pekan jelang lebaran kemungkinan naik.

"Pengajuan Extra Flight juga belum ada," ungkapnya.

Sementara itu dampak kenaikan tiket pesawat domestik ini semakin tak masuk akal ,meski demikian warga saat ini hanya bisa pasrah. (wan). 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini