Pemilu 2019 Sukses di Tobasa, MUI Tobasa Apresiasi KPU dan Bawaslu

Sebarkan:
Sekretaris MUI Tobasa Alahuddin Hasibuan berterimakasih kepada KPU dan Bawaslu Tobasa, masyarakat Tobasa, TNI-POLRI dengan suksesnya pelaksanaan pemilu 2019 dengan aman dan kondusif.
TOBASA | Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Toba Samosir Alahuddin Hasibuan, saat ditemui Media Center Tobasa Jumat (17/5/2019) begitu mengapresiasi KPU Tobasa dan Bawaslu Tobasa, dalam pelaksanaan pemilu yang jujur, Adil dan Transparan.

Menurut Alahuddin Keberagaman yang ada di Kabupaten Toba Samosir tidak menjadi kendala dalam mensukseskan pelaksanaan pemilu yang aman dan kondusif.

"Pesta demokrasi  sudah terselenggara dengan baik pada tanggal 17 April 2019 kemarin, hal ini tidak lepas dari peran masyarakat, tokoh adat, tokoh agama juga peran serta TNI-POLRI terlebih KPU Tobasa dan Bawaslu, Perbedaan pendapat dan pilihan dalam pelaksanaan Pesta Demokrasi bagi rakyat Indonesia, tidak ada kendala di Kabupaten Tobasa, menandakan kepribadian yang sudah dewasa untuk menghargai sebuah pendapat," imbuhnya.

Diketahui bahwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) adalah lembaga independen yang mewadahi para ulama, zuama, dan cendikiawan Islam untuk membimbing, membina, dan mengayomi umat Islam di Indonesia.

MUI Tobasa juga sangat mengapresiasi kinerja KPU dan Bawaslu Tobasa, TNI-POLRI dalam hal mensukseskan Pemilu 2019 ini mulai dari tahapan pemungutan hingga Perhitungan suara dengan aman dan terkendali. (OS)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini