PPS dan KPPS se-Idanogawo Nias Diberi Bimtek

Sebarkan:
PPS dan KPPS se-Idanogawo Nias Diberi Bimtek
Nias|Ketua PPK Idanogawo Heza'aro Waruwu beserta anggota menyelenggarakan Bimtek (Bimbingan teknis) kepada PPS dan KPPS di ruang aula kantor Camat Idanogawo, Kabupaten Nias Provinsi Sumatera Utara. Ketua PPK mengatakan bahwa pelaksanaan bimtek ini bertujuan untuk tanggungjawab yang tinggi dan profesional para petugas PPS dan KPPS dalam menyelengarakan pemilihan tahun 2019.

Ketua PPK Idanogawo Bazisokhi waruwu menyatakan, pihaknya ingin profesionalme para penyelenggara pemilu tahun 2019, mengigat banyak pihak yang berkepentingan pada pemilu 17 April 2019.

Dikatakannya, para penyelenggara pemilu harus dituntut memahami peraturan pemilu yang kita transfer kepada petugas KPPS karena mereka yang menjadi ujung tombak menyukseskan pemilu 17 April 2019 mendatang.

Camat Idanogawo Fatinasokhi Laoli menyambut baik kegiatan yang diselenggarakan oleh ketua PPK beserta anggota. Ianya mengatakan bahwa para PPS dan KPPS ini yang menyukseskan pemilu 17 April 2019 mendatang dan berpedoman pada aturan pemilu yang telah ditetapkan. Agar pelaksanaan pemilu mendatang dapat terlaksana dengan baik dan aman.

Pantauan reporter www.metro-online.co pelaksanaan bimbingan teknis tersebut berjalan dengan baik,aman dan tertib. (sw)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini