Yonif 122/TS Kerja Bhakti Tangani Sampah di HPSN 2019

Sebarkan:
Yonif 122/TS Kerja Bhakti Tangani Sampah di HPSN 2019
Yonif 122/TS Kerja Bhakti Tangani Sampah di HPSN 2019


P.SIANTAR | Yonif 122/TS menggelar kerja bhakti untuk peningkatan penanganan sampah dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2019 di sepanjang Jalan Tanjung Pinggir Kelurahan Kebun Sayur Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematangsiantar, Kamis (21/2/2019).

Kegiatan kerja bhakti digelar serentak melibatkan TNI, Polri, aparat pemerintah daerah, Tokoh Masyarakat,  Tokoh Agama, Tokoh Adat serta komponen masyarakat yang ada di sepanjang Jalan Tanjung Pinggir Kota Pematangsiantar.

Dandim 0207/Simalungun Letkol Inf Frans Kishin Panjaitan SAP MPM menyampaikan bahwa kegiatan Kerja Bakti yang dilaksanakan selain dalam Rangka Hari Peduli Sampah Nasional, juga merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kota Pematangsiantar, TNI dan Polri guna mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat dilingkungan masyarakat.

‎Kegiatan tersebut juga merupakan sebagai edukasi bagi masyarakat disekitar.

Semoga kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan. Bukan hanya karena memperingati HPSN saja, tetapi disetiap waktu,” kata Dandim 0207/SML.

Kerja bakti dilaksanakan bertujuan untuk membangun soliditas dan sinergitas prajurit TNI dan Polri dengan aparat pemerintah, serta komponen masyarakat lainnya guna mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat yang selama ini telah terbina dengan baik.

Informasi dihimpun, Batalyon Infanteri 122/TS yang ada di Dolok Masihul Kompi B dan C Kabupaten Serdang Bedagai juga ikut serta dalam kegiatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2019 bersama pemerintahan Kecamatan Dolok Masihul, Polsek Dolok Masihul, Koramil Dolok Masihul dan anak-anak sekolah.

Kegiatan bersama berperan aktif dalam penanganan sampah dilaksanakan di sepanjang Jalan Pekan Dolok Masihul.(JS)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini