Nyuri Kereta di Kampung Orang, Nainggolan Sekarat Dikeroyok Massa

Sebarkan:
Hendri Jusrianto Nainggolan sekarat dirawat medis
Hendri Jusrianto Nainggolan sekarat dirawat medis
PANCURBATU|Kedapatan nyuri kereta, Hendri Jusrianto Nainggolan (27) warga Jalan Eka Prasetya, Gang Family, Tanjung Gusta, Deliserdang sekarat dikeroyok massa di Dusun V Desa Durin Tonggal, Kecamatan Pancurbatu, Deliserdang, Kamis (21/2) Jam 16.30 Wib. Beruntung nyawa tersangka berhasil diselamatkan setelah Tim Pegasus Polsek Pancurbatu datang ke lokasi kejadian.

Untuk pengusutan lebih lanjut, tersangka berikut barang bukti satu unit kereta jenis Honda Supra X 125 BK 2307 ACA diboyong ke Mapolsek Pancurbatu, menyusul korbannya atas nama Rahendra Ginting (46) warga Dusun V Desa, Duri Tonggal buat laporan pengaduan. Mengingat kondisi luka tersangka yang cukup parah, petugas membawa tersangka ke Puskesmas Pancurbatu lalu dirujuk ke RSU Bayangkara Medan untuk mendapat perawatan intensif.

Sedangkan teman tersangka berhasil melarikan diri meninggalkan kereta Honda Supra tanpa plat yang mereka bawa untuk mencari mangsa.

Informasi yang diterima dari kepolisian, sore itu Perdinan Ginting (19) mengendarai kereta Honda Supra X bersama adiknya Gabriel Ginting (5) anak dari Rahendra Ginting menuju ke pancuran bermaksud hendak mandi. Setelah memarkirkan kereta, Perdinan pun turun ke pancuran sedangkan adiknya disuruh berjaga-jaga di tempat parkir kereta.

Seperti biasanya, sebelum meninggalkan kendaraan  Perdinan terlebih dahulu mencabut tutup busi kereta untuk mengantisipasi maling. Namun, belum lagi sempat mandi, tiba-tiba Gabriel memanggil Perdinan dan mengatakan kalau kereta mereka mau dicuri orang tak dikenal.


Seketika itu juga, Perdinan langsung mengejar tersangka dan temannya sambil berteriak maling. Warga sekitar yang mendengar teriakan tersebut langsung berdatangan untuk mengejar kedua bandit jalanan itu.

Sekitar 1 km dikejar, tersangka berhasil ditangkap di perladangan warga. Karena memang selama ini resah dengan maraknya aksi pencurian di wilayah Desa Durin Tonggal, warga pun tak bisa membendung emosinya.

Secara membabi buta, puluhan warga menghakimi tersangka hingga babak belur. Tak lama kemudian, Tim Pegasus Polsek Pancurbatu yang menerima laporan turun ke TKP melakukan penanganan.

Selanjutnya, tersangka berikut barang bukti dua kereta, dan satu kunci letter T diamankan. Sedangkan teman tersangka masih diburon.

Kapolsek Pancurbatu Kompol Faidir Chan, SH MH saat dikonfirmasi mengatakan, tersangka ditangkap karena kedapatan mencuri kereta.

"Karena kondisi lukanya cukup parah, tersangka kita bawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan intensif. Saat ini, kita masih melacak keberadaan teman tersangka yang berhasil lolos dari kejaran warga," ujar Faidir Chan. (rg)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini