Mau Jadi Pengacara? DPD Ferari Sumut Buka Pendidikan Khusus Profesi Advokat Angkatan ke-II

Sebarkan:
Peserta PKPA DPD Ferari Sumut
Peserta PKPA DPD Ferari Sumut angkatan pertama saat foto bareng panitia

MEDAN | Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Federasi Advokat Republik Indonesia (Ferari) Provinsi Sumatera Utara bekerja sama dengan Fakultas Hukum Unika St. Thomas Sumatera Utara menyelengarakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) angkatan ke – II tahun 2019.

Ketua DPD Ferari Sumut, Baginta Manihuruk SH dalam keterangannya kepada Metro Online menyebutkan, pihaknya membuka pendaftaran sejak 01 Februari 2019 kemarin hingga 17 Maret 2019 yang akan datang. “Pelaksanaan PKPA nantinya di Hotel Grand Antares di Jalan Sisingamangaraja No. 328 Medan,” ujarnya.

Seperti pada gelombang pertama, tambah Baginta Manihuruk SH, pihaknya juga mengklasifikasikan biaya kepada para calon peserta. Untuk umum dan telah bergelar sarjana pendaftaran dikenakan Rp. 500.000,-, sedangkan untuk pelaksanaan PKPA dibebankan Rp. 4.500.000,- dan dapat dicicil sebanyak 2 kali.

“Mahasiswa sementara semester akhir juga bisa mengikuti pendidikan ini. Tentunya biayanya lebih murah, yakni untuk pendaftaran dikenakan Rp. 300.000,- dan untuk pelaksanaan PKPA dibebankan Rp. 3.000.000,-. Ini pun dapat dicicil sebanyak 2 kali juga. Jadi nanti begitu dapat gelar sarjana dan sudah magang selama minimal 2 tahun di kantor advokat senior, sudah bisa langsung ikut penyumpahan,” ditimpali Ketua DPC Ferari Medan yang juga sebagai Ketua Panitia PKPA, Ganda Putra Marbun SH MH. 

Untuk tempat pendaftaran, panitia menyediakan 3 lokasi sekaligus. Pertama di Sekretariat DPC Ferari Kota Medan, Jalan Ring Road No. 1, Pasar 3 (samping Mesjid Al-Anshor) Kota Medan, kemudian di Sekretariat DPD Ferari Sumut, serta di Fakultas Hukum UNIKA St. Thomas Sumatera Utara, di Jalan Setia Budi No. 479 F, Tanjung Sari, Medan Selayang, Kota Medan.



Berikut syarat pendaftaran yang harus dipenuhi calon peserta PKPA Ferari Sumut:
·         Mengisi Formulir Pendaftaran PKPA.
·         Foto Copy KTP : 1 Lembar.
·         Foto Copy Ijazah Sarjana Hukum, Sarjana Syariah, Sarjana Ilmu Kepolisian atau Sarjana Perguruan Tinggi Hukum Militer dan atau Surat Keterangan Lulus, Surat Keterangan Lulus Sidang, dll : 1 Lembar.
·         Past Photo Warna Biru Ukuran 3 x 4 dan 4 x 6 : masing-masing 3 Lembar.
·         Membayar Biaya Pendaftaran dan Biaya Pendidikan.

Fasilitas yang disediakan panitia, sangat memadai. Di antaranya pengajar dihadirkan dari Akademisi & Praktisi Profesional, peserta tentunya akan mendapatkan Sertifikat PKPA, ruangan kelas pendidikan Ruangan Ber-AC karena dilakukan di hotel berbintang empat, plus dapat Coffee Break 2 kali dan makan siang. “Peserta juga dapat Modul, Tas FERARI, PKPA KIT,” bebernya yang didampingi Presiden LBH Ferari Sumut, Lindung Pandiangan SE SH MH, serta rekan-rekan pengurus Ferari Sumut, di antaranya Sovia Siregar SH CPL, Parningotan Harahap SH, Sahata Manalu SH MH, Nasib Parulian SH.

Prosesi penyumpahan untuk menjadi advokat oleh pengadilan tinggi
Guna memberi kenyamanan bagi peserta yang memiliki aktifitas yang cukup sibuk, atau pun dari luar Kota Medan, panitia juga menyediakan pendaftaran secara online melalui website www.ferarisumut.com.

Untuk Info Lebih Lanjut Silakan Hubungi
CONTAK PERSON :
Sekretariat DPC FERARI MEDAN : 082363811266
Sovia Siregar, SH., CPL : 085275720100
Baginta Manihuruk, SH : 081260009665
Parningotan Harahap, SH : 081264761010
Sahata Manalu, SH., MH : 081247425135
Nasib Parulian, SH : 082366440194.

(rel)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini