Jalan Pendukung KIB Akan Segera Dibangun

Sebarkan:
Jalan kawasan industri Binjai yang akan segera dibangun
BINJAI|Kepala Bidang Binamarga Pekerjaan Umum (PU) Kota Binjai Kusprianto, Selasa (1/2/2019), mengaku jalan pendukung KIB tahun ini akan dibangun.

Dijelaskan Kusprianto, jalan pendukung tersebut akan dibangun dari Simapang Megawati, persisnya jalan kecil yang berada di samping pos polisi dan tembus ke Jalan Makalona dengan panjang 1.300 meter dan lebar 27 meter.

"Pengerjaan ini dua tahap. Tahap pertama tahun 2019 dengan anggaran Rp15 miliar dan tahap dua tahun 2020 dengan anggaran Rp25 miliar. Anggarannya cukup besar, karena jalan itu bukan aspal tetapi beton," terang Kusprianto.

Sebelum dibangun, kata Kusprianto, Pemko Binjai terlebih dahulu mengeluarkan ganti rugi terhadap lahan warga yang terkena pembangunan. "Urusan ganti rugi ditangani Dinas Perkim," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perkim Kota Binjai Irwansyah, mengakui sudah menjalankan ganti rugi terhadap lahan masyarakat. "Total lahan yang diganti rugi 23 bidang. Anggaran ganti rugi Rp14 miliar. Tidak ada masalah, tinggal satu bidang yang belum diganti rugi. Persoalannya terkait tanah wakaf," ungkapnya.


Seperti diketahui, Wali Kota Binjai berencana membangun KIB di lahan eks Hak Guna Usaha (HGU) PTPN 2 Sei Semayang, percisnya di Tunggurono, Kec. Binjai Timur, berbatasan langsung dengan Kab. Deli Serdang.

Kawasan industri itu dibangun salah satunya untuk menyerap tenaga kerja. Sehingga masyarakat Kota Binjai yang belum mendapat pekerjaan nantinya dapat dipekerjakan di kawasan tersebut.

Terkait status lahan, Wali Kota Binjai beberapa waktu lalu kepada sejumlah awak media mengakui kalau lahan itu sudah diserahkan ke Pemko Binjai pada 31 Desember 2018.(Ismail)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini